TEGAL. SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal, belum lama ini menyelenggarakan Musyawarah Ranting (Musran) Ikatan Pelajar Muhammadiyah. Acara tersebut dilaksanakan di Kampus SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal. Sebelum acara Musran telah dilaksanakan LDK (Latihan Dasar Kepemimpinan) untuk mengasah siswa-siswi dalam menjalankan roda organisasi IPM lebih mantap.
Menurut Pembina IPM Ranting SMK Mutu Tegal, Abdul Wahab, SKom. “Kegiatan ini dilaksanakan rutin setiap tahun dengan tujuan: mempererat tali silaturahmi siswa – siswi SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal, menambah wawasan tentang kepemimpinan dan organisasi, meningkatkan minat siswa –siswi SMK Muhammadiyah 1 Kota Tegal dalam bidang organisasi, melaporkan pertanggungjawaban kepemimpinan IPM periode sebelumnya dan memilih ketua dan wakil ketua serta kepemimpinan IPM Ranting periode satu tahun yang akan datang”.
Muzaeni selaku Ketua Umum periode 2014-2015 menyampaikan “Saya lega dan bahagia sekali bisa menjalankan tugas sebagai pimpinan IPM, apalagi ini Musran bisa terlaksanan dengan baik. Ini adalah berkat kerja keras teman-teman IPM semua. Semoga di periode mendatang jauh lebih baik lagi”.
Kegiatan LDK dan Musyawarah ranting IPM SMK Muhammadiyah 1 Tegal, diikuti oleh siswa-siswi kelas X, XI dan Pengurus IPM kelas XII yang sebelumnya sudah diseleksi oleh pembina IPM. Kegiatan LDK dibuka oleh Kepala Sekolah, Drs Riswanto, MM. Dan didampingi Waka Kesiswaan, Moh Ali Makmuri, SE, MM.
Sesuai AD/ART IPM, pemilihan calon formatur dan Ketua Umum dilakukan dengan pemungutan suara, satu orang satu suara. Berdasarkan hasil perhitungan suara, terpilih IPMawan Tegar Panji Perkasa sebagai Ketua Umum IPM, dan IPMawan Moh Awaludin Fikri sebagai sekretaris umum IPM Ranting SMK Mutu Tegal periode tahun 2015-2016. (Abdul Wahab)