Persyarikatan Agar Instruksi Berlangganan Suara Muhammadiyah

Persyarikatan Agar Instruksi Berlangganan Suara Muhammadiyah

Persyarikatan perlu memberi instruksi agar amal usaha dan pimpinan Muhammadiyah berlangganan Suara Muhammadiyah. Ini merupakan hasil kesimpulan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kota Semarang, tatkala Suara Muhammadiyah mengadakan road-show di eks Karesidenan Semarang Jawa Tengah akhir Oktober lalu.

Road show yang berlangsung di Aula Rumah Sakit Roemani Semarang merupakan road show penutup menjelang Rapat Kerja Suara Muhammadiyah. Road show dilakukan untuk menjaring masukan bagi pengembangan Suara Muhammadiyah tahun 2016 mendatang. Sebagai tuan rumah road show ini PDM Kota Semarang.

PDM Kota Semarang, selain mengundang personil PDM juga mengundang Pimpinan Cabang Muhammadiyah se Kota Semarang dan Pimpinan Sekolah Dasar dan Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah se Kota Semarang. Sedangkan Suara Muhammadiyah mengundang Agen Suara Muhammadiyah yang ada di Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, Kabupaten Purwadadi Grobogan, Kabupaten Demak dan Kabupaten Kendal untuk memeriahkan acara ini.

Wakil Ketua PDM Kota Semarang, dr H Shofa Chasani, SpPD, KGH mewakili PDM Kota Semarang menyambut baik acara ini. PDM Kota Semarang akan selalu memfasilitasi acara-acara yang akan berdampak bagi kemajuan Persyarikatan Muhammadiyah, termasuk acara silaturahmi dan workshop yang dilakukan Suara Muhammadiyah dalam road show kali ini.
Sedangkan Wakil Ketua PDM Kota Semarang, Drs Danusiri, MAg selaku pembicara dalam workshop mengungkapkan pentingnya Suara Muhammadiyah sebaga media dakwah bagi Persyarikatan Muhammadiyah. Karenanya, penyebarannya perlu dibantu seluruh jajaran Persyarikatan.

Sejumlah agen menyambut baik acara ini, bahkan agen dari Kendal meminta acara serupa dapat digelar di Kabupaten Kendal. Ia juga melaporkan efek positip latihan jurnalistik yang diselenggarakan Suara Muhammadiyah beberapa waktu lalu, sehingga berita dari Kendal dapat muncul dalam setiap nomer. Ini yang membuat iri undangan dari daerah lainnya yang merasa tidak pernah dimuat beritanya dalam Suara Muhammadiyah.

Selain pertemuan dengan pimpinan persyarikatan dan amal usaha Muhammadiyah se Kota Semarang dan Agen Suara Muhammadiyah se eks Karesidenan Semarang, Suara Muhammadiyah juga bersilaturahmi ke amal usaha Muhammadiyah yang besar di Kota Semarang. Suara Muhammadiyah juga bersilaturahmi ke Rumah Sakit Roemani dan Universitas Muhammadiyah Semarang. Suara Muhammadiyah juga menemui Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Tengah Drs H Musman Thalib secara informal bahwa Suara Muhammadiyah telah menindaklanjuti pertemuan dengan PWM dengan berkunjung ke sejumlah PDM di Jawa Tengah.• (eff)

Exit mobile version