PAMEKASAN– Lazismu Pamekasan memberikan santunan kepada 60 anak yatim diwilayah Kabupaten Pamekasan. Pemberian santunan dilaksanakan di Masjid Quba, Jl. Joko Tole bersamaan dengan santunan yatim yang dilakukan Masjid Quba Pamekasan.
Khairul, Manager Operasional Lazismu Pamekasan menyampaikan, bahwa dana santuan yang diberikan saat itu merupakan titipan donatur Lazismu Pamekasan. Khairul berharap pada tahun-tahun berikutnya warga terutama donatur Lazismu semakin antusias untuk menyantuni anak yatim
“Menyantuni anak yatim ini perintah Rasulullah (Nabi Muhammad), bahkan penyantun (donatur) anak yatim kedudukannya sangat dekat dengan Rasulullah di surga. Semoga amal (menyantuni anak yatim) ini juga menjadi amal prioritas kita (donatur dan Lazismu). Irul-im