LAHAT — Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Sumatera Selatan (Sumsel) akan melanjutkan regenerasi cabang dan ranting dalam periode kepemimpinan 2015-2020. Hal ini disampaikan Prof Dr Romli yang terpilih kembali menjadi Ketua PWM Sumsel dalam Musyawarah Wilayah (Muswil) Muhammadiyah yang berlangsung beberapa waktu lalu di Lahat, Sumatera Selatan.
Menurut Romli, regenerasi cabang dan ranting Muhammadiyah di daerah-daerah akan terus diusahakan. Selain itu, Muhammadiyah juga akan terus meningkatkan penguatan kaderisasi bagi tiap tingkatan, termasuk cabang dan ranting untuk seluruh daerah kabupaten serta kota sebagai basis pengembangan Muhammadiyah untuk meningkatkan penguatan dakwah Islam. “Itulah program yang kita kedepankan nanti,” kata Romli.
Sementara itu, Ketua Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Prof DR Bachtiar Effendi menuturkan, Muhammadiyah dibangun sebagai pencerahan. Karenanya, ia berharap Muhammadiyah Sumsel tidak hanya lahir pemimpin yang handal tetapi juga program kerja yang bermanfaat bagi kemajuan umat. “Program kerja yang disesuaikan dengan masalah yang dihadapi Sumsel saat ini, Kata Bachtiar.
Sementara itu, Bupati Lahat, H Saifudin Aswari Riva’i, mengemukakan, Muswil Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah yang dipusatkan di Lahat merupakan salah satu agenda yang luar biasa bagi Kabupaten Lahat. Dia berharap, supaya Lahat selalu dikenang oleh para kader Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah. “Kabupaten Lahat ini selalu menjadi pusat kegiatan, mulai dari provinsi sampai nasional.
Tak hanya Muswil saja, bahkan even-even kegiatan olahraga tingkat provinsi juga digelar di Kabupaten Lahat. Karena itulah, Lahat ini selalu menjadi milik kita semua,” pungkasnya.
Sedangkan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Lahat H Syamsul Hadi, SAg mengatakan, panitia lokal telah berusaha mensukseskan Muswil Muhammadiyah ke-15 dan ’Aisyiyah ke-13 ini. Muswil Muhammadiyah memilih kembali Profesor Romli menjadi ketua PWM Sumatera Selatan untuk periode 2015 – 2020 dan Muswil ‘Aisyiyah memilih Dra Hj Darmi Hartati sebagai Ketua Pimpinan Wilayah ‘Aisyiyah Sumsel.• (eff)