Gerakan Pencerahan untuk Kabupaten Tegal yang Berkemajuan.

Gerakan Pencerahan untuk Kabupaten Tegal yang Berkemajuan.

TEGAL–Musyawarah Daerah Pimpinan Daerah Muhammadiyah dan Aisyiyah Kabupaten Tegal akan diselenggarakan pada 10-11 Jumadil Akhir 1437 H bertepatan dengan 19-20 Maret 2016 M.

Kegiatan Musyda Muhammadiyah dan Aisyiyah Kab Tegal akan dihadiri 420 peserta yang terdiri 245 orang peserta dari Muhammadiyah dan 175 orang peserta dari Aisyiyah. Sedangkan untuk tempat sidang akan dilaksanakan di SMP Muhammadiyah Lebaksiu dan SMK Farmasi Muhammadiyah Lebaksiu (FAMUBA).

Musda Muhammadiyah dan Aisiyah Kab Tegal mengusung tema “Gerakan Pencerahan untuk Kabupaten Tegal yang Berkemajuan”. Kegiatan Musyawarah Daerah ini dilaksanakan dengan berbagai macam agenda diantaranya laporan PDM tentang kebijakan pimpinan dan organisasi (evaluasi), menyusun program kerja lima tahun kedepan (planning), pemilihan personil  Pimpinan  Daaerah Muhammadiyah periode 2015-2020 dan usulan-usulan atau rekomendasi.

Sedangkan sebelum Musyda, sudah digelar Musypimda yang di ikuti seluruh PDM dan PCM se-Kab Tegal, dengan agenda memilih 41 nama bakal calon pimpinan yang sudah masuk, dipilih lewat musypimda sebanyak 33 calon, untuk kemudian yang 33 itu dipilih kembali di Musyda menjadi 11 orang dan nantinya akan menjadi anggota pimpinan daerah periode 2015-2020.

Dalam penyelenggaraan Musyawarah Daerah ini juga, dimeriahkan dengan berbagai macam agenda antara lain seminar ekonomi, lomba marching band, lomba paduan suara lagu persyarikatan, lomba futsal, lomba mancing antar pimpinan, lomba lintas alam, jalan sehat dan pawai ta’aruf. (Hendra Apriyadi-Ns)

Exit mobile version