Musyawarah Cabang ke 11 Muhammadiyah Sambirejo

Musyawarah Cabang ke 11 Muhammadiyah Sambirejo

SAMBIREJO–Beberapa waktu lalu, bertempat di Komplek Muhammadiyah Cengkeh Turi, tepatnya di MDA Muhammadiyah Cengkeh Turi telah dilaksanakan Musyawarah Cabang ke 11 Muhammadiyah Sambirejo. Musycab diawali dengan pelaksanaan sholat gerhana yang diimami oleh ketua PCM Sambirejo, Nur Hatta, Sag. Sholat gerhana diikuti oleh ratusan jemaah warga dan simpatisan Muhammadiyah.

Sebelum Musycab dilaksanakan Musyawarah Pimpinan Cabang dengan materi pengesahan calon Pimpinan periode 2015-2020. Acara pembukaan Musyawarah Cabang dihadiri oleh unsur PDM Binjai antara lain Drs. H. Yundiser MPd, Drs. H. Hendra Jones, Trio Pahlawan ST, As Adinata SPdI, Fauzi Rahman Lubis dan H. Sudiono SE.

Pelaksanaan Musycab ke 11 Sambirejo merupakan Musyawarah pertama di lingkungan PDM Binjai 2015-2020, mengangkat tema Mencerahkan Umat, Memasyarakatkan Gerakan untuk Binjai yang Berkemajuan. Musycab ke 11 ini dihadiri oleh PCA Sambirejo dan PRM se-cabang Muhammadiyah Sambirejo seperti PRM Cengkeh Turi, PRM Sendang rejo, PRM Sambirejo, PRM Sidorejo, PRM Kwala Begumit dan PRM Sidomulyo.

Drs. H. Yundiser dalam sambutannya menyampaikan fenomena alam gerhana matahari. Bagaimana kecilnya matahari dibandingkan benda angkasa lain. Bagaimana pula manusia ketika perbandingan itu di perhatikan. Betapa kecil dan tidak ada apa-apanya manusia itu. Justru karena itu, beraktivitas di Persyarikatan Muhammadiyah adalah kesempatan untuk membuktikan mereka adalah insan kamil. Khalifah fil ardh.

Dalam sesi pemilihan pimpinan, terpilih jadi ketua PCM Sambirejo periode 2015-2020, M. Syafi’i SE, didampingi Renius,SE, Nur Hatta, Sag, Satiman, Ssos, MAP, Drs. Suyono, Sutaat, SE, Mawardi BA, Nur Nuh, Ikun Harianto. Acara pemilihan didampingi oleh Fauzi Rahman dan Trio Pahlawan, ST.

Lebih lanjut M.Syafi’i dalam sambutannya menegaskan bahwa “Perlunya kerjasama dalam menjalankan Muhammadiyah di Sambirejo,” tegasnya. (Ns)

Exit mobile version