BINJAI, suaramuhammadiyah.com—Beberapa waktu lalu, Muhammadiyah Binjai Timur melaksanakan Musyawarah Cabang ke 6 dengan tema “Gerakan Pencerahan untuk Binjai Timur Berkemajuan”. Acara yang dilaksanakan di komplek Muhammadiyah Ranting Paya Bakung itu dibuka oleh ketua PDM Binjai, Drs. H. Yundiser M.Pd, didampingi oleh Fauzi Rahman Lubis dan Syaiful.
Acara dimeriahkan oleh demonstrasi marching band SMP Muhammadiyah 56 Binjai dan pawai oleh keluarga besar Muhammadiyah Binjai Timur. Musycab ke 6 Muhammadiyah Binjai Timur adalah musyawarah cabang Muhammadiyah terakhir di lingkungan PDM Binjai setelah PCM Sambirejo, PCM Binjai Utara, PCM Binjai Selatan dan PCM Binjai Kota.
Dalam sambutannya, Drs Yundiser M.Pd berharap supaya Musycab ini dapat melahirkan keputusan keputusan yang dapat direalisasikan ke depannya. Dengan sistem kolektif kolegial, segala sesuatu dapat berjalan dengan baik.
Sementara itu, Ketua PCM Binjai Timur, Drs. H. Supono dalam pidato iftitahnya antara lain menyampaikan maafnya selama memimpin Muhammadiyah Binjai Timur jika dirasakan banyak kekurangan kekurangannya. Beliau juga berharap kepemimpinan yang akan datang lebih solid. Musyawarah yang diawali dengan agenda mensahkan 18 bakal calon PCM Binjai Timur periode 2015-2020, dihadiri oleh PCA Binjai Timur, utusan 6 ranting yakni PRM Tunggurono, PRM Tanah tinggi, PRM Sumbermulyo rejo, PRM Sumbermelati Diski, PRM Terang Bulan dan PRM Paya bakung sebagai tuan rumah dan Pimpinan Amal Usaha dilingkungan Muhammadiyah Binjai Timur
Dalam sesi sidang pleno pemilihan pimpinan yang dipandu oleh Abdul Khair ketua Panitia Pemilihan didampingi oleh Ramli SPd dan Rubiyanto menghasilkan perolehan suara sebagai berikut Khalidin Musa 27 suara, Abdul Khair 24 suara, Rubiyanto 23 suara, Syamsul Masri 20 suara, Thamrin Ariadhie 18 suara, Ramli 18 suara, Addien Fahmi 15 suara, Syafrudin 14 suara dan Wahyudi 14 suara.
Dalam sidang formatur internal calon terpilih yang didampingi Fauzi Rahman Lubis dari PDM Binjai disepakati Khalidin Musa menjadi nahkoda Muhammadiyah Binjai Timur 5 tahun ke depan. Fauzi Rahman Lubis dalam sambutan menutup Musyawarah Cabang ke 6 Muhammadiyah Binjai Timur berharap kiranya kebersamaan yang ada selama ini dapat lebih ditingkatkan. Mengingat dari segi geografis PCM Binjai Timur wilayahnya sebagian ada di kabupaten Deli Serdang. Sementara itu Drs. Khalidin Musa mengharapkan putusan yang sudah disahkan melalui sidang pleno dalam waktu dekat dapat disempurnakan untuk segera ditanfizkan sebagai acuan dan pedoman Musyawarah Ranting. (Fuad-ed.Rbs)