PALANGKARAYA. suaramuhammadiyah.com— Persami (Perkemahan Sabtu dan Minggu) Hizbul Wathan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palangkaraya digelar di Bumi Perkemahan Nyaru Menteng pada tanggal 14-15 Mei 2016. Kegiatan ini diikuti oleh 824 orang peserta mahasiswa semester 2 dan 4 yang berasal dari program studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dan Bimbingan Konseling (BK) di Pulang Pisau, Kasongan dan Palangkaraya.
Acara yang mengusung tema “Membangun Persatuan dan Kesatuan dengan Jiwa Fastabiqul Khairat” ini didukung oleh Kwarwil HW Kalteng, pihak Universitas, Fakultas, dan seluruh mahasiswa PGSD. “Hingga hari terakhir banyak sekali mahasiswa yang ingin mendaftar,” ujar Dedy, salah seorang panitia yang juga dosen di Universitas Muhammadiyah Palangkaraya yang berjuluk Green Islamic Campus.
Hizbul Wathan sendiri merupakan gerakan kepanduan yang bertujuan untuk memperkokoh takwa, membentuk akhlak dan watak berdasarkan iman kepada Allah swt. Sehingga anggota HW memilik rasa tanggung jawab terhadap keluarga, bangsa serta cinta lingkungan dan tanah air.
Menurut ketua panitia kegiatan John Kennedi, manfaat yang didapat dari kegiatan ini adalah mengajarkan mahasiswa dapat mandiri, terutama bagi kebanyakan mahasiswa di UMP yang jauh dari orang tua.
“Kegiatan ini dapat melatih siswa memiliki mental mandiri dan bekal untuk mahasiswa ini nantinya pada saat PPL. Siapa tahu nanti pada saat PPL didaulat oleh pihak sekolah untuk menjadi pelatih kepanduan bagi peserta didik di sekolah, sehingga mereka dapat memanfaatkan ilmu yang telah diberikan,” kata John.
Senada, Diplan MPd selaku Kepala Prodi PGSD UM Palangkaraya, mengatakan bahwa selain untuk mengajarkan mahasiswa dan membentuk mental iman dan taqwa, hal yang tidak kalah penting adalah kegiatan sebagai kesempatan untuk bersilaturahim antar mahasiswa PGSD dan dosen di PGSD.
“Selain ajang untuk memberikan ilmu, kegiatan ini sebagai kesempatan untuk saling bersilaturahmi antar dosen dan mahasiswa PGSD,” kata ketua prodi yang telah berhasil membawa Program Studi PGSD mendapatkan akreditasi B, serta baru-baru ini mendapat hibah seperti MBS, Penyelenggara MBS dan bermitra terbaik dengan SD Binaan oleh Badan Penilai MBS.
Menurut info yang didapat oleh redaksi, kegiatan ini akan kembali dilaksanakan pada tahun 2017 mendatang. (IlhamBAKA)