Wisuda Mahasiswa Prodi D1 Kemuhammadiyahan Kendal

Wisuda Mahasiswa Prodi D1 Kemuhammadiyahan Kendal

KENDAL, suaramuhammadiyah.id- Majelis Pendidikan Kader (MPK) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kendal mulai akhir tahun 2015 membuka Program Studi Diploma Satu (D1) Kemuhammadiyahan di Kendal sebagai kelas jauh dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Jawa Timur.

Program studi Diploma 1 Kemuhammadiyahan ini bertujuan untuk pengembangan wawasan dan pengetahuan tentang  Kemuhammadiyahan bagi pimpinan persyarikatan, pimpinan organisasi otonom, pimpinan amal usaha, guru, dosen, karyawan amal usaha, dan kader persyarikatan lainnya. Di samping itu program ini juga dalam rangka untuk internalisasi ideologi dan faham Muhammadiyah.

Dengan mengikuti program studi ini, maka akan tersedia Pimpinan Persyarikatan, Pimpinan Ortom, Pimpinan Amal Usaha, dan seluruh pengabdi Muhammadiyah memiliki pemahaman yang utuh tentang Persyarikatan Muhammadiyah.

Program ini dilaunching di Kendal oleh Dr Hidayatulloh Msi selaku Rektor Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Jawa Timur, pada tanggal 1 Rabi’ul Awwal 1437 H (13 Desember 2015 M) di aula Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Kendal.

Kegiatan ini merupakan program Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kendal periode Muktamar ke-46 (2010-2015) bidang kaderisasi. Program ini akan terus berlangsung sebagai program unggulan Majelis Pendidikan Kader Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kendal. Pada saat Musyawarah Daerah ke-9 Muhammadiyah Kendal yang berlangsung tanggal 18 – 20 Maret 2016 yang lalu, peserta mengusulkan untuk menjadikan program ini sebagai program unggulan di samping Baitul Arqam dan Darul Arqam.

Adapun mata kuliah yang diajarkan adalah : Sejarah Muhammadiyah, Faham Islam Dalam Muhammadiyah, Ideologi Muhammadiyah, Manhaj Tarjih Muhammadiyah, Pedoman Hidup Islami Warga Muhammadiyah, Keorganisasian Dalam Muhammadiyah, Pengelolaan Amal Usaha Muhammadiyah, Pembelajaran Kemuhammadiyahan, Strategi Dakwah Muhammadiyah / Micro teaching, dan Praktek Ibadah.

Sementara itu yang menjadi pengampu kuliah D1 Kemuhammadiyahan ini adalah dosen dari Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Jawa Timur dan Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Tengah.

Program studi ini memang digabungkan sebagai program studi di Perguruan Tinggi Muhammadiyah yang ada di Kendal. Hal ini dimaksudkan agar seluruh elemen yang ada di Persyarikatan dapat mengikuti program studi ini. Kalau diikutksertakan ke Perguruan Tinggi Muhammadiyah di Kendal, maka yang menjadi pesertanya hanya mahasiswa Perguruan Tinggi yang bersangkutan.

Seluruh mahasiswa diharapkan untuk bersungguh-sungguh dalam mengikuti program ini, sebab selain mendapat pengetahuan untuk memahami Muhammadiyah secara utuh, ijazah D1 Kemuhammadiyahan ini diberlakukan sebagai persyaratan khusus bagi setiap guru, dosen, dan karyawan AUM untuk diangkat menjadi Tenaga Tetap, diangkat menjadi Pimpinan Amal Usaha Muhammadiyah, dan pengajuan Guru / Dosen bersertifikat pendidik.

Sejak dilaunching sampai akhir bulan Mei 2016 lalu telah berlangsung kuliah untuk 2 (dua) angkatan dan telah meluluskan 165 orang mahasiswa yang terdiri dari Pimpinan Cabang, Kepala TK ABA, Kepala MI / SD, SLTP, SLTA Muhammadiyah, dan Guru Al-Islam dan Kemuhammadiyahan SLTP dan SLTA. Lulusan tersebut telah diwisuda oleh Dekan Fakultas Agama Islam Umsida pada tanggal 25 Mei 2016 di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Jawa Timur (Tgk. Usda  El  Ahmady).

 

Exit mobile version