Muscab Bersama Muhammadiyah dan Aisyiyah Sibabangun dan Pinangsori

Muscab Bersama Muhammadiyah dan Aisyiyah Sibabangun dan Pinangsori

TAPANULI TENGAH. Suaramuhammadiyah.id.- Bertempat di Komplek SD Muhammadiyah Pinangsori pada tanggal 29 Mei 2016, telah dilaksanakan Muscab Bersama Muhammadiyah dan A’isyiyah Cabang Sibabangun dan Pinangsori ke 16. Hadir pada acara Muscab tersebut Bupati Kab Tapanuli Tengah H Syukran Tanjung, SE, MM, Anggota DPRD Khairul Kiyedi Pasaribu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Tapanuli Tengah Drs. Rasidin Barasa, MA, Ketua Pimpinan Daerah A’isyiyah (PDA) Masraida Hutagalung, S.Pd, ratusan Warga Persyarikatan, Ortom dan Simpatisan.

Muscab  membahas pertanggungan jawab pimpinan periode 2010-2015 dan program kerja periode 2015-2020, baik untuk Muhammadiyah dan Aisyiyah. Muscab juga memilih kepemimpinan periode 2015-2020.

Musyawarah tersebut menghasilkan Pimpinan baru  Periode 2015 – 2020, yakni Ketua Irsan Pulungan, S.Ag, S.Pd.I, Siswadi  S.Pd, Syurianto, Fauzi Helmi Sihombing, M Tua Tambunan, H. Zupri Ramadhan Nasution, S.Pd.I, Muhyasser Nasution, Borkat Sihombing, Abdul Wahid, Adi Syaputra Tampubolon, Alirun Sitanggang, S.Pd. Sedangkan untuk PC A’isyiyah adalah Murniati Zendrato, Erma Novita Siahaan,S.Pd, Heddi Hutabarat, S.Pd,  Idawati Napitupulu, Halimatussakdiah, S.Ag, Ermawati Tanjung, S.Pd. (le)

Exit mobile version