Pagi Ini KomNas HAM Umumkan Tim Evaluasi Pemberantasan Terorisme

Pagi Ini KomNas HAM Umumkan Tim Evaluasi Pemberantasan Terorisme

Ketua PP Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak

JAKARTA, suaramuhammadiyah.id,-  Pagi ini KomNas HAM Akan mengumumkan sekaligus menyampaikan pembentukan Tim Evaluasi Pemberantasan Terorisme (TEPT) yang akan secara resmi melakukan investigasi dan pencarian fakta terkait Pemberantasan terorisme di Indonesia. Hal ini disampaikan Ketua Umum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah (PP PM) Dahnil Anzar Simanjuntak yang juga anggota tim.

Press Conference tentang pembentukan Tim Evaluasi ini akan dilakukan pukul 10.00 WIB. Pengumuman tim oleh  KomNas HAM akan disampaikan di Gedung Dakwah Muhammmadiyah Jakarta.

Tim Evaluasi Pemberantasan Terorisme terdiri dari; Busyro Muqoddas, Salahudin Wahid, Frans Magnis Suseno, Bambang W Umar, Dahnil Anzar Simanjuntak, Manager Nasution, Hafidz Abbas, Siane Indriati, Magdalena Sitorus, Haris Azhar, Ray Rangkuti II, Todung Mulya Lubis “Semoga tim bisa mengungkap fakta sesungguhnya terkait dengan terorisme di Indonesia,” harap Dahnil Anzar Simanjuntak (le).

Exit mobile version