PONTIANAK.suaramuhammadiyah.id-Keberadaan sekolah berasrama, dimana peserta didik dan para guru pembina tinggal di asrama yang berada dalam satu lingkungan sekolah semakin diminati. Setiap ada sekolah yang menyediakan fasilitas asrama, selalu disambut antusias oleh para orang tua. Hal itu dipandang sebagai salah satu solusi dalam membentuk karakter anak di tengah kehidupan era global yang rentan dengan degradasi moral.
Dalam waktu dekat, SMA Muhammadiyah 1 Pontianak akan segera membuka program yang dinamakan Muhammadiyah Boarding School (MBS). Sekolah yang masuk kategori Sekolah Berstandar Nasional (SSN) ini telah mengukir banyak prestasi di pentas nasional dan internasional. Dari segi kualitas, sekolah ini juga telah mengantongi sertifikat ISO 9001: 2008 (mutu pelayanan) dari SAI GLOBAL Australia.
Program boarding school yang menjadi unggulan di sekolah dengan akreditasi “A” ini akan resmi dibuka pada tahun ajaran baru 2016/2017, dengan biaya yang terjangkau bagi semua kalangan. Untuk calon siswa putra, total keseluruhan biaya masuk hanya Rp5.090.000, sedangkan untuk calon siswa putri hanya Rp5.165.000. Biaya-biaya tersebut sudah termasuk sumbangan sarana pembanguan, uang registrasi, uang SPP bulan Juli 2016, asuransi kecelakaan dan dana kesehatan selama 1 tahun, kegiatan siswa, dan seragam siswa. Untuk biaya sumbangan sarana pembangunan, bagi yang membayar lunas akan mendapat diskon sebesar 10 % untuk pendaftar umum SMP/MTs, 15% untuk kader persyarikatan Muhammadiyah dan 20% bagi calon siswa yang berasal dari lulusan SMP/MTs Muhammadiyah.
Sekolah yang berada di bawah naungan Majelis Disdakmen PWM Kalbar ini menyediakan program beasiswa berprestasi akademik dan non-akademik serta BKMM. Selain itu, SMA ini juga memiliki program eskul yang beraneka ragam dalam rangka memenuhi bakat dan minat para siswa, di antaranya berupa kepanduan Hizbul Wathan, Pencak Silat Tapak Suci, Futsal, Volly Ball, Basket, Bulutangkis, KIR, Matematika Club, English Club, Geografi Club, Ekonomi Club, P-MAN, Musik, Vocal, Film, Fotografi, Jurnalis Pelajar, Sispala Azimut, Paskibra, Calisa, Teather, IT dan Desain (Ribas).