Prof Malik Fadjar: Mendikbud Harus Jamin Generasi Muda Dapat Pendidikan Layak

Prof Malik Fadjar: Mendikbud Harus Jamin Generasi Muda Dapat Pendidikan Layak

Prof Malik Fadjar

 

JAKARTA, suaramuhammadiyah,id,- Mantan Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Prof HA Malik Fadjar mengharapkan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mampu menjamin generasi muda dapat pendidikan yang layak. Prof Malik Fadjar yang juga mentor Muhadjir di Universitas Muhammadiyah Malang mengingatkan hal ini setelah dilantiknya Prof Muhadjir menjadi Mendikbud oleh Presiden Jokowi (Rabu 27 Juli 2016).

Baca: Presiden Jokowi: Perubahan Kabinet Untuk Penguatan Kinerja

Prof Malik Fadjar yang juga anggota Dewan Pertimbangan Presiden (Wantimpres) mengatakan, momentum bongkar pasang kabinet kerja jilid II ini tidak lepas dari kepentingan politik. Namun di balik nuansa politik ini, Muhajir Effendy harus menjalankan tugasnya sesuai kebutuhan masa depan bangsa.

Baca: Akhirnya Prof Muhadjir Jadi Menteri

Mantan Ketua PP Muhammadiyah ini mengingatkan, membangun pendidikan sama halnya dengan membangun bangsa. Masa depan bangsa berada di tangan generasi muda. Dengan demikian, jika generasi muda tak mendapatkan pendidikan yang layak, maka dipastikan bangsa tidak akan berkembang.

Baca: Prof Muhadjir Meneruskan Tradisi Muhammadiyah Jadi Menteri Pendidikan

Karenanya, Mendikbud harus menjamin generasi muda mendapatkan pendidikan yang layak, termasuk yang di pinggiran dan di perbatasan. Mereka juga harus mendapatkan pendidikan yang layak sama dengan generasi muda yang ada di perkotaan.

“Pembangunan sekolah daerah pinggiran dan tertinggal di Indonesia perlu segera dulakukan. Banyak daerah yang memiliki kategori daerah darurat pendidikan.” tegasnya (le).

Exit mobile version