Ikhlas dan Rela Berkorban Jadi Spirit Warga Muhammadiyah dan Aisyiyah Warureja

Ikhlas dan Rela Berkorban Jadi Spirit Warga Muhammadiyah dan Aisyiyah Warureja

TEGAL-“Mengapa engkau begitu bersemangat saat mendirikan rumahmu agar cepat selesai, sedangkan gedung untuk keperluan persyarikatan Muhammadiyah tidak engkau perhatikan dan tidak segera diselesaikan?” (KH. Ahmad Dahlan)

Pesan itu senantiasa melekat bagi warga Muhammadiyah dan Aisyiyah Warureja Kab Tegal. Hal itu diingatkan kembali melalui ajang pelantikan PCM dan PCA Warureja pada Ahad, (21/08) yang turut dihadiri dan disanjung oleh pak camat setempat, dan  ketua MWC  NU Warureja dan tamu undangan lainnya.

Muhammadiyah  dan NU di Kecamatan Warureja menjaga  dan selalu menjunjung tinggi Ukhuwah dan silaturahim. Muhammadiyah sebagai gerakan  dakwah yang mempunyai peran penting untuk mencerahkan umat  memiliki tiga kekuatan dalam kepemimpinan, yaitu pemimpin yang melayani, pemimpin yang berilmu, pemimpin yang besinergi.

“Saya ucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya PCM dan PCA warureja Kab Tegal semoga bisa terus memajukan warureja yang berkemajuan,” ungkap  Drs Moh Dhomiri selaku camat Warureja.

Usai melantik PDM Kab Tegal, memberikan tausiah dan memotivasi bahwa menjadi pimpinan  dan aktif di Muhammadiyah harus di dasari Ikhlas dalam berjuang dan menjadi organisasi sebagai wadah perkumpulan untuk beramal. Rela mengorbankan segalanya untuk berdakwah seperti pendirinya KH Ahmad Dahlan dalam hidup yang sepenuhnya untuk Muhammadiyah.

“Muhammadiyah akan besar jika para pimpinan cabang tetap istikomah dan bersungguh-sungguh dalam dakwah menuju cita-cita Muhammadiyah, PCM Warureja saat ini memiliki Amal Usaha Muhammadiyah berupa Taman Kanak-Kanak. Semoga kedepanya bisa terus bangkit untuk mendirikan SD, SMP. SMA/SMK Muhammadiyah di Warureja, mari bersama-sama saling berbagi, membanggakan dan membesarkan . Saya selaku PDM Kab Tegal mengucapkan selamat dan sukses atas dilantinya PCM dan PCA  Warureja Kab Tegal,” ujarnya. (Hendra Apriyadi/MPI PDM Kab Tegal)

 

Exit mobile version