Inilah Cara Unismuh Makassar Rayakan Idul Adha bersama Ketum PP Muhammadiyah

Inilah Cara Unismuh Makassar Rayakan Idul Adha bersama Ketum PP Muhammadiyah

MAKASSAR, suaramuhammadiyah.id,- Suasana idhul adha di kampus Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Makassar tahun 1437 H ini agak beda. Ini karena kehadiran Ketua Umum (Ketum) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah di kampus yang menjadi ajang Muktamar Muhammadiyah ke 47 dan memilih Dr H Haedar Nashir MSi menjadi Ketum PP Muhammadiyah.

Kehadiran Ketum PP Muhammadiyah tidak sendiri, ia didampingi Ketum PP Aisyiyah Dra Hj Siti Noordjanah Djohantini MM MSi yang juga isteri Ketum PP Muhammadiyah. Kehadiran Ketum PP Muhammadiyah memang diminta Unismuh Makassar untuk menjadi khatib Idul Adha di kampus itu, Senin (12/9/16).

Shalat Idul Adha dihadiri keluarga besar Unismuh Makassar, keluarga besar Muhammadiyah dan masyarakat kota Makassar dan Gowa. Bahkan Hadir juga  Wakil Walikota Makassar bersama keluarga.

Kehadiran Ketum PP Muhammadiyah tidak disia-siakan oleh Unismuh Makassar dan warga Muhammadiyah Makassar serta Goa. Setelah selesai Idul Adha  dilanjutkan dengan silaturrahim bersama Ketum PP Muhammadiyah dan Ketum PP ‘Aisyiyah.

Suasananya mirip pesta, karena semua jamaah dijamu oleh Unismuh Makassar.  “Setiap fakultas  buat tenda untuk menjamu jamaah,”  kata mantan Rektor Unismuh MakassarDr Irwan Akib pada Suara Muhammadiyah (den/le).

Exit mobile version