Mahasiswa PUT Unismuh Makassar Isi Idul Adha dengan Kemah Tahfidz di Lereng Gunung Bawakaraeng

MAKASSAR. suaramuhammadiyah.id- Manfaatkan momentum Idul Adha, mahasiswa Pendidikan Ulama Tarjih Universitas Muhammmadiyah Makassar adakan Kemah Tahfidz Alquran di lokasi masyarakat terpencil, lereng gunung Bawakaraeng Desa Ballasuka Kecamatan Tombolo Pao Kabupaten Gowa, Selasa (13/9).

Kegiatan yang juga diikuti dengan bakti sosial, pemotongan hewan kurban dan rihlah dakwah tersebut dibuka oleh Sekertaris PUT Unismuh Makassar, Drs HM Husni Yunus, MPd

Menurut Lukman Abdul Samad, yang juga Ketua LP3M PWM Sulsel, mengatakan bahwa program ini merupakan aktivitas dakwah yang real. Karena, dilaksanakan dengan menyentuh lapisan masyarakat secara langsung dengan sistem pengabdian pada masyarakat yang berlandaskan kepada dakwah amar maruf nahi mungkar.

“Program seperti perlu diaktualisasikan dan dibudayakan oleh para mahasiswa. Mahasiswa harus digugah kepeduliannya terhadap kehidupan nasib umat Islam. Apalagi lokasi ini merupakan lokasi yang terisolir karena akses transportasi yang sulit dan pemahaman keagamaan yang masih minim,” tuturnya.

Baca juga: Mahasiswa PUT UNISMUH Makassar Rangkul Pengurus Masjid Se-Kota Makassar Lahirkan Mubaligh

Sementara itu, Ketua Cabang Muhammmmadiyah Pao Tombolo, Muh Harun, SPd, MPd,  menegaskan bahwa kegiatan ini mampu memberikan aspirasi baru bagi masyarakat. Di samping manfaat tersebut, juga menjadi kekuatan baru bagi pengurus Muhammmmadiyah dalam pengembangan dakwah di lokasi ini yang menurutnya, rentang terhadap pemurtadan. “Lokasi seperti ini rentan, karena persoalan ekonomi dan miskinnya paham keagamaan masyarakat. Sehingga praktek kemusyrikan cukup kuat. Sedangkan lokasi terpencil seperti ini minim sekali dnegan keberadaan ulama.

Melalui program yang di laksanakan mahasiswa PUT Unismuh khususnya dengan kemampuan para mahasiswanya dalam melakukan kegiatan dakwah yang berlandaskan pemahaman Al-qur’an yang baik, menjadi kekuatan baru dalam menghadapi ancaman sosial dan keagamaan di lokasi terpencil yang serupa.

Baca juga: Ponpes Balebo Bekerjasama PUT Unismuh Adakan Pelatihan Tahfidz Al-Qur’an dan Bahasa Arab

Ketua BEM PUT Unismuh Makassar, Awaluddin, melaporkan bahwa acara ini merupakan acara tahunan. “Program kemah tahfidz ini merupakan program unggulan yang menjadikan Al-quran sebagai kekuatan dakwah di masyarakat. Melalui kegiatan diharapkan mampu melahirkan masyarakat Islam yang sebenar-benarnya,” ungkap Awaluddin.

Sejumlah hewan kurban yang disalurkan kepada masyarakat setempat di antaranya dua ekor sapi dari Jamaah Pengajian Asoka dan lima ekor kambing yang disalurkan oleh para tokoh masyarakat yang berasal dari Bandung, Banjarmasin, Enrekang, Jeneponto.

Turut hadir dan memberikan ceramah Abdul Malik selaku Direktur Ponpes Jabal Rahmah Muhammmmadiyah  Ballasuka, Abd Hamid, SPd, Mpd selaku Kepala Desa Ballasuka, serta ratusan warga Muhammmmadiyah dan peserta perkemahaan se-Kabupaten Gowa (HY).

 

Exit mobile version