Album Muhammadiyah New Version II Siap Diluncurkan di Muhammadiyah Expo 2016

Album Muhammadiyah New Version II Siap Diluncurkan di Muhammadiyah Expo 2016

YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah- Tinggal menghitung hari, Album Muhammadiyah New Version II yang berisi 11 lagu dengan arasemen pop dan keroncong akan diluncurkan dalam event Akbar tahunan Muhammadiyah Expo 2016. Sebagai salah satu dari rentetan acara dari Milad 101 Majalah Suara Muhammadiyah, Muhammadiyah Expo 2016 akan digelar pada 24 Oktober mendatang, di Atrium Utama Hartono Mall Yogyakarta.

Sesuai dengan “101 tahun Suara Muhammadiyah: Harapan Baru Suara Muhammadiyah” Deni Asy’ari, selaku Pemimpin Perusahaan mengatakan bahwa peluncuran album beserta sejumlah acara lain yang terangkum dalam Muhammadiyah Expo 2016 diharapkan mampu memberikan makna baru bagi dakwah Muhammadiyah melalui media persyarikatan.

Launching yang akan dilakukan dalam Muhammadiyah expo 2016 akan mengawali kegiatan roadshow ke 3 kota besar lainnya yaitu Malang, Medan dan Makassar. D’Croof Band dari SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen yang merupakan band pengisi di album ini akan datang untuk menyajikan kejutan dari lagu-lagu Muhammadiyah yang tentunya akan memberikan nuansa yang berbeda di telinga para pendengarnya, baik kalangan tua ataupun muda.


Selain bisa menyaksikan secara langsung performance dari personil D’Croof band yang digawangi oleh Bella Xandika Kirana dan Arick Firman (vocal), Koko Ardianto (gitaris), Lovanda Geovani (gitar bass), dan Muchammad Munir (drummer), para tamu dan pengunjung yang datang ke Muhammadiyah Expo 2016 ini juga berkesempatan untuk mendapatkan berbagai merchandise menarik serta CD album Muhammadiyah New Version II melalui stand yang akan disediakan oleh panitia.

Sederetan tokoh-tokoh tanah air yang juga akan mengisi Muhammadiyah Expo 2016 kali ini antara lain adalah Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI, Prof Muhadjir Effendy; Ketua Umum PP Muhammadiyah Dr Haedar Nashir dan Wildan Muzakawali Saptian Finalis Aksi Junior 2015. Ditambah, kehadiran Wali Band sebagai Guest Star yang akan melengkapi kegembiraan Muhammadiyah Expo 2016.

Kegiatan menarik lainnya yang akan meramaikan acara Muhammadiyah Expo 2016 kali ini antara lain Lomba Mewarnai dan Menulis Surat untuk Mendikbud, Penganugerahan Rekor MURI untuk Majalah SM, Penganugerahan SM Award bagi para penggerak dakwah, Launching SM Card, Penandatanganan MoU SM dan Lazismu dan berbagai kemeriahan lainnya (Th).

Exit mobile version