LAMONGAN, Suara Muhammadiyah- Pimpinan Cabang Muhammadiyah dan Aisiyah Brondong resmi dikukuhkan Senin (5/12) di halaman Gedung Dakwah Muhammadiyah setempat. Bersamaan dengan itu, dilakukan sejumlah aksi sosial di antaranya penggalangan bantuan korban banjir, launching program pemberdayaan petani, dan pemberian Beasiswa.
Penggalangan dana yang dilakukan secara spontan di tengah-tengah para undangan yang diperkirakan berjumlah 600 orang tersebut berhasil mengumpulkan lebih dari 20 juta. Dana tersebut nantinya akan disalurkan kepada korban banjir luapan aliran Sungai Bengawan Solo yang ada di Desa Laren.
Tak hanya itu, dalam kesempatan ini juga dilangsungkan launching program pemberdayaan untuk petani Desa Sendangharjo. Petani yang juga warga Muhammadiyah di desa tersebut diberdayakan untuk melakukan budidaya tanaman buah yang kini tengah memiliki prospek penjualan menjanjikan. Dalam launching ini, perwakilan petani sekaligus diberi bantuan pupuk dengan jumlah anggaran sebesar Rp 50 juta. Bantuan ini selanjutnya dibagikan untuk 100 petani di desa setempat.
Di sela acara, dilakukan juga penyerahan beasiswa untuk sejumlah anak yatim dari Majelis Pelayanan Sosial PCM Brondong.
Sekretaris Umum PP Muhammadiyah Abdul Mu’ti yang berkesempatan hadir menegaskan, bahwa berorganisasi Muhammadiyah itu, selain berdasar qur’an hadits juga berpegang pada norma dan undang-undang atau hukum yang ada. “Selama tidak bertentangan dengan qur’an dan sunnah,” tegasnya.
Ketua PCM Brondong, Mat Iskan mengungkapkan, komitmen PCM dan PCA adalah mengedepankan dakwah komunitas. “Dakwah dengan sasaran komunitas sehingga hasilnya bisa maksimal karena sesuai kebutuhan warga persyarikatan,” kata Mat Iskan.
Acara pelantikan pengurus yang belum lama ini terbentuk ini digelar cukup sederhana dan diikuti undangan sekitar 600 orang. Selain terdiri dari para anggota PRM dan PRA se cabang, tampak hadir pula menyaksikan pengukuhan Muspika Brondong, kepala desa, dan beberapa tokoh masyarakat. Pelantikan PCM-PCA Brondong tersebut juga digelar bersamaan dengan pengukuhan PRM dan PRA se cabang Brondong (lis/min).