KONAWE, Suara Muhammadiyah-Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kabupaten Konawe melaksanakan Milad Muhammadiyah ke 104 Masehi (18 November 1912- 18 November 2016) dengan tema “Membangun Karakter Indonesia Berkemajuan”. Dalam rangkaian milad tersebut Lazismu Kabupaten Konawe bekerjasama dengan Community TB-HIV Care Aisyiyah Kabupaten Konawe.
Peringatan resepsi Milad dimeriahkan dengan membagikan sembako sebanyak 104 paket kepada kaum Dhuafa. Pada kegiatan Milad kali ini dihadiri oleh Ketua Majelis Tarijh Pimpinan Pusat Muhammadiyah Prof Dr H Syamsul Anwar, MA.
“Tentunya suatu kesyukuran bagi kami warga Muhammadiyah di kabupaten Konawe pada kegiatan Milad kali ini dihadiri oleh PP Muhammadiyah,” ujar Ketua Muhammadiyah Kabupaten Konawe Ir Ludin, M Si pada sambutannya,
Lazismu Konawe pada kesempatan ini juga menyalurkan bantuan modal usaha ekonomi dhuafa dan diserahkan langsung oleh Ketua Majelis Tarjih Pimpinan Pusat Muhammadiyah. Program ini sudah menjadi program unggulan Lazismu Konawe tentunya dengan harapan para penerima bantuan modal ini yang awalnya adalah mustahik kemudian menjadi muzakki dan program ini telah berjalan dengan baik dan telah membantu puluhan pengusaha kecil di Kabupaten Konawe (Burhanuddin).