BANJARNEGARA, Suara Muhammadiyah-Dalam rangka meningkatkan kualitas dan manajemen kepemimpinan, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah Kabupaten Banjarnegara yang dinakhodai oleh Wasis winarso, SHI mengadakan Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan (Diklatpim) yang diikuti oleh jajaran Pimpinan Harian, Kabid PDPM dan seluruh utusan dari cabang se-daerah Banjarnegara yang terdiri dari Ketua dan sekretaris PCPM.
Acara yang dilaksanakan selama 2 hari, tanggal 17-18 desember 2016 bertempat di SMK Muhammadiyah Banjarnegara mengambil tema “Meneguhkan Komitmen Kader Pimpinan Menuju Banjarnegara Berkemajuan”.
Hadir sebagai pemateri Ketum Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah Dahnil Anzar Simanjuntak, ME. Dahnil menegaskan bahwa Kader Pemuda Muhammadiyah harus mempunyai integritas yang baik. Integritas tersebut tercermin dalam khusnul khuluq, yaitu akhlak mulia dalam kehidupan.
Diklatpim ini juga diisi dengan materi : Kepemimpinan dalam Islam, Paham Agama dalam Muhammadiyah dan Kapita Selekta Kepemimpinan Islam.
Sobri, Ketua Umum Pimpinan Daerah Muhammmadiyah menegaskan kader yang baik tidak hanya struktural, tapi nilai-nilai atau ajaran muhammadiyah juga harus dijalankan. Idealnya seluruh kader menghentikan aktifitasnya ketika adzan berkumandang dan bersegera untuk menunaaikan ibadah di masjid.
Fahmi Hisyam, menambahkan bahwa figur pimpinan yang baik adalah meniru karakter kepemimpinan Nabi Muhammad SAW yaitu Sidiq (berlaku jujur/benar), Amanah ( menyampaikan, melaksanakan tugas dan dapat dipercaya), Fathonah (cerdas), Tabligh (menyampaiakn dakwah) dan Saja’ah atau selalu berani dalam kebenaran (Agus Triawan).