Kudus, Suara Muhammadiyah– Bertempat di pantai Bondo, Jepara, Jawa Tengah, Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) dan Pemuda Muhammadiyah (PM) Jatikulon Kudus mengadakan kegiatan tadabur alam (1/1). Kegiatan ini diikuti 25 kader muda Muhammadiyah Jatikulon.
Menurut Sandy Sekretaris PM Jatikulon, kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk syukur atas ciptaan Allah sekaligus mengeratkan tali silaturahmi antar sesama anggota. “PM Jatikulon baru dilantik, kegiatan ini bisa mengeratkan kepemimpinan yang baru,” ucapnya
“Banyak orang merayakan tahun baru dengan hura-hura. Melalui kegiatan kami mencoba hal lain yang lebih positif,” imbuh Sandy.
Kegiatan tadabur alam angkatan muda Muhammadiyah Jatikulon itu diawali dengan shalat Maghrib dan Isya’ berjamaah. Kemudian dilanjutkan dengan pengajian dan renungan malam. Pagi harinya peserta melakukan shalat tahajud dan shalat subuh berjamaah.
Tadabbur alam ini, kata Fauziah salah satu peserta, lebih bermakna ketimbang merayakan pergantian tahun baru dengan pesta kembang api. “Ini salah satu cara untuk menyiasati agar kader kami tidak ikut-ikutan merayakan tahun baru dengan hal-hal yang tidak jelas manfaatnya,” terang Fauziah yang juga Anggota IPM Kudus (afnan kudus/g).