YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah— Memasuki semester genap, menjadi sebuah kelaziman bagi sekolah-sekolah Muhammadiyah untuk memulai persiapan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB). Dibutuhkan tim yang solid dan promosi kreatif, untuk menarik minat calon peserta didik baru. Tentu, kedua hal diatas, berfungsi sebagai faktor pendukung dari faktor utama berupa kualitas sekolah. Guna mempersiapkan PPDB yang lebih maksimal, SMP Muhammadiyah 2 Depok Sleman (Muhadesta) mempersiapkan cara baru, dalam menyebarluaskan informasi PPDB ke masyarakat luas. Jika biasanya menggunakan spanduk, banner, brosur maupun pamflet, maka kali ini panitia PPDB SMP Muhadesta juga membuat video.
Setelah dirancang dengan konsep yang matang, tim ICT yang beranggotakan Guru dan Karyawan SMP Muhadesta ini, berhasil menyelesaikan pembuatan video tersebut. Video berdurasi sekitar 5 menit ini, bertujuan untuk memberitahukan informasi PPDB mulai dari waktu pelaksanaan PPDB, dan juga informasi penting mengenai kegiatan belajar mengajar di SMP Muhadesta, pada khalayak. Menurut Ketua Panitia PPDB Muhadesta, Heru Hernadi, S.Pd.Si video ini adalah terobosan baru dalam hal promosi sekolah ke masyarakat. “Bahkan ketika saya berkunjung ke SD (sekolah dasar) sekitar Condongcatur, banyak yang bertanya bagaimana cara membuat video itu,” jelas Heru.
Sementara itu, Diyah Puspitarini, M.Pd selaku kepala sekolah SMP Muhadesta, menyambut positif pembuatan video yang digunakan untuk promosi PPDB. Mengingat visi SMP Muhadesta untuk menjadi sekolah unggul berbasis IT (informatika dan teknologi) di wilayah Sleman, maka menjadi langkah positif, jika guru di Muhadesta dan sekolah Muhammadiyah umumnya, mampu menggunakan pendekatan IT dalam mempromosikan sekolahnya. “Kita tidak bisa memungkiri, bahwa laju perkembangan IT, menimbulkan dampak ketergantungan masyarakat, misalnya dalam penggunaan sosial media,” terang kepala sekolah SMP Muhadesta tersebut (GR/g).