JAKARTA, Suara Muhammadiyah— Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Haedar Nashir dijamu makan siang oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Merdeka Jakarta, Jum’at (13/1).
Usai shalat Jum’at, sekitar pukul 13.00 Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah itu tiba di Istana Merdeka. Kedatanganya disambut langsung oleh Presiden Jokowi yang ditemani Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
Setelah keduanya saling berjabat tangan, Presiden langsung mengajak Haedar Nashir menuju ruang makan untuk menikmati santap siang bersama. Baik Haedar maupun Presiden Jokowi terlihat ngobrol santai saat keduanya duduk bersama di meja makan.
Pertemuan keduanya bukanlah yang pertama kali. Sebelumnya, beberapa kali Haedar juga bertemu dengan presiden di Istana Negara
Kepada Suara Muhammadiyah Haedar menuturkan, bahwa pertemuanya dengan presiden banyak membahas persoalan bangsa. salah satunya terkait kesenjangan sosial yang menjadi tanggungjawab pemerintah untuk memecahkannya.
Menanggapi hal itu, Ketua Umum PP Muhammadiyah mengusulkan agar dalam memecahkan kesenjangan sosial diperlukan kebijakan-kebijakan terobosan yang berdampak luas bagi hajat hidup rakyat.
“Presiden berkomitmen untuk mewujudkannya melalu New Economic Policy,” terang Ketua Umum PP Muhammadiyah (gsh).