IPM SMK Muhammadiyah Bobotsari Adakan Pelatihan Jurnalistik

IPM SMK Muhammadiyah Bobotsari Adakan Pelatihan Jurnalistik

Peserta Pelatihan dan sharing motivation IPM SMK Muhammadiyah Bobotsari sedang berdikusi kelompok

PURBALINGGA, Suara Muhammadiyah— Manfaatkan waktu libur nasional, Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah (PR IPM) SMK Muhammadiyah Bobotsari Purbalingga menyelenggarakan Pelatihan Jurnalistik dan Sharing Motivasi. Kegiatan ini diselenggarakan di aula SMK Muhammadiyah Bobotsari, baru-baru ini.

Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini, dihadiri lebih dari 50 peserta. Mereka terdiri dari PD IPM Purbalingga, PC IPM Bobotsari, para alumni, dan Pembina IPM SMK Muhammadiyah Bobotsari.

Tidak kurang dari 10 alumni turut menyemarakkan kegiatan ini. Mereka yang tengah kuliah di beberapa perguruan tinggi dan sudah bekerja menyampaikan motivasi dan outbond kepada para peserta.

Turut hadir sebagai pemateri, Tegar Roli dan Usman Sampurno. “Menulis itu penting, sebab dengan menulis maka karya kita akan abadi,” kata Tegar yang juga merupakan alumni SMK Muhammadiyah Bobotsari dan tengah bekerja di salah satu satelit televisi di Indonesia.

Sementara itu, Uspur, panggilan Usman Sampurno yang juga merupakan guru BK sekolah itu menyampaikan motivasi kepada para peserta.

Untuk menjadi orang-orang yang diridhoi oleh Allah dan masuk kedalam surga-Nya, kata Uspur, salah satu syaratnya ialah memiliki jiwa yang tenang. Ia membacakan QS. Al-Fajr : 27-30. Lebih lanjut, ia memberikan nasihat agar menjadi mukmin yang saling membantu dan saling menasehati, “jika ada teman kita yang berbuat salah, maka kita harus mengajaknya kembali pada jalan yang benar,” terang guru BK itu.

Adapun, Enan, selaku Pembina IPM, berharap kehadiran para alumnus dapat membuka cakrawala dan wawasan para kader IPM SMK Muhammadiyah Bobotsari kedepan. “saya harap data alumni dapat segera dibukukan, sehingga jika sewaktu-waktu diperlukan, akan dengan mudah kami mencari keberadaan mereka,” tutur Enan.

Nirma Edina Kafiati, selaku ketua panitia merasa senang mampu menyelenggarakan acara ini, “kegiatan ini sangat bermakna bagi kami, karena jarang ada kegiatan yang bisa menghadirkan para alumnus,” ujar Nirma Anggota IPM SMK Muhammadiyah Bobotsari (Fajar Azwan/DF).

Exit mobile version