KARANGANYAR, Suara Muhammadiyah– Estafet kepemimpinan Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) Pimpinan Cabang Kabupaten Karanganyar bergeser melalui mekanisme resmi organisasi dalam perhelatan Musyawarah Cabang Pimpinan Cabang IMM Kabupaten Karanganyar selama 2 hari 04 s/d 05 Februari 2017 bertempat SMA Muhammadiyah 1 Karanganyar.
Musyawarah Cabang IMM Karanganyar selain menghasilkan program kerja juga berhasil memilih dan menetapkan immawan Rasyid Ridho sebagai ketua yang akan memimpin Ortom Muhammadiyah yang beranggotakan mahasiswa-mahiswi di Kabupaten Karanganyar setahun kedepan.
Pada proses pemilihan tim formatur dari 17 nama yang masuk dalam penjaringan bursa calon terpilih 13 nama sebagai tim formatur dengan perolehan suara, Muahammad Usamah (21), Eksielan Roodliyah (21), Febriawan (23), Irfan H. (24), M. Rasyid Ridho (25), Agus Rosidi (10), Sarifah E.N. (13), Habib Iman N.S. (23), Eka Andy R. (20), Putut W. (21), Subhan Y. (17), M. Aziz Fikri (23), dan Zakiyah Nurul L. (11). Tim formatur sepakat Muhammad Rasyid Ridho sebagai ketua PC IMM Karanganyar terpilih, selanjutnya akan disusun personalia masing-masing departemen sebelum dilakukan pelantikan dengan waktu serta tempat yang akan ditetapkan kemudian.
Ketua PC IMM Karanganyar demisioner immawan Paksi Hidayatulloh ketika diwawancarai menyampaikan kendala terbesar yang ada di organisasi selama kepemimpinannya adalah masalah komunikasi antar anggota pimpinan yang kuliah diberbagai perguruan tinggi yang tersebar di Karanganyar maupun Surakarta. Selain itu juga kendala rekruitment kader (kaderisasi) yang sulit antara lain disebabkan tidak adanya Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) di Karanganyar yang mana PTM biasanya sebagai lumbung pencairan kader Muhammadiyah berbasis mahasiswa.
Menurut Paksi untuk mengatasi permasalah di atas kepengurusan baru hasil Musycab ini diamanahi untuk membentuk Komisariat IMM di Perguruan Tinggi non Muhammadiyah, “… kedepan akan dibentuk Komisariat IMM pada Istitut Agama Islam Maba’ul Ulum dan menjalin komunikasi dengan PT (perguruan tinggi, Red.) lainnya misal Universitas Surakarta, Akademi Peternakan Karanganyar, Akper Patria Husada Karanganyar dan lain-lain” kata alumni Psikologi UMS tahun 2016 ini.
Selain itu untuk meningkatkan peran keumatan PC IMM Karanganyar akan memprioritaskan gerakan sosial dan religi dalam bentuk bakti sosial dan kajian di daerah-daerah pinggiran yang kurang tersebtuh dakwah (MPI PDM Kra – JOe).