KARANGANYAR, Suara Muhammadiyah – Perkembangan sekolah yang ditandai dengan bertambahnya peserta didik memerlukan penambahan pula sarana dan prasarana pendukungnya. Terkait sarana ibadah, Madrasah Ibtida’iyah (MTs) Muhammadiyah 6 Karanganyar telah melakukan pemugaran ditandai dengan proses peletakan batu pertama oleh Wakil Bupati Karanganyar H Rohadi Widodo, SP, Ahad (26/02).
Rohadi Widodo yang hadir dalam rangka membuka kegiatan Jalan Sehat Anti Narkoba sebagai Ketua Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) Kabupaten Karanganyar didaulat oleh Kepala Madrasah untuk berkenan melakukan peletakan batu pertama.
Peletakan batu pertama sebagai tanda dimulainya pemugaran Masjid At-Tanwir dilakukan sebelum pelaksanaan pemberangkatan peserta jalan sehat. Kepada peserta jalan sehat dan masayarakat Rohadi meminta dukungan agar pelaksanaan pemugaran ini bisa berjalan lancar sehingga siswa, guru maupun karyawan bisa lebih nyaman dalam beribadah.
“Saya mohon partisipasi dan dukungan masyarakat dalam pembangunan Masjid At-Tanwir ini sebagai sarana penunjang bagi sekolah ini” kata Rohadi Widodo yang didampingi oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah Karanganyar, Forkompincam Gondangrejo dan tamu undangan yang lain.
Sementara itu Kepala MTs Muhammadiyah 6 Karanganyar Musbani, SAg, mengatakan jumlah siswa kelas 7, 8 dan 9 yang saat ini berjumlah 244 peserta didik ini sudah tidak muat lagi ditampung oleh masjid yang ada. Ia menambahkan bahwa masjid At-Tanwir akan dipugar menjadi 2 lantai yang diperkirakan akan membutuhkan dana kurang lebih 600 juta rupiah.
“Dananya pemugaran swadaya, kita usahakan insyaa Allah akan terwujud,” kata Musbani (MPI PDM Kra – JOe).