Muhammadiyah Kudus Kukuhkan Pengurus Sepak Bola Hizbul Wathan

Muhammadiyah Kudus Kukuhkan Pengurus Sepak Bola Hizbul Wathan

KUDUS, Suara Muhammadiyah- Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kudus menggelar Pelantikan Pengurus Persatuan Sepak bola Hizbul Wathan (PSHW) Kudus periode 2017-2020 pada Rabu (1/3). Kegiatan yang digelar di Aula PDM Kudus Jalan KH Noor Hadi ini berlangsung khidmat.

Pelantikan pengurus baru ini dilakukan oleh Ketua Bidang Lembaga Seni Budaya dan Olah Raga (LSBOR) PDM Kudus. Proses pelantikan diawali dengan pembacaan ampiran surat keputusan PDM Kudus nomor 48/KEP/III.0/D/2017, tanggal 15 Februari 2017 tentang pengurus PSHW periode 2017-2020.

Terdapat 46 anggota yang diangkat dan ditetapkan sebagai pengurus baru. Diantaranya yaitu M Bismark sebagai Ketua Umum, Turikhan sebagai Ketua Harian, Nuruzzaman sebagai Sekretaris, dan Ahmad Fathoni sebagai Bendahara.

Dalam kesempatan tersebut, Ketua Umum PSHW terlantik, M Bismark mengucapkan banyak terima kasih atas amanah yang sudah diberikan kepadanya. Ia juga mengungkapkan bahwa dengan dijadikannya PSHW Kudus sebagai Amal Usaha Muhammadiyah di bawah kendali PDM Kudus, pihaknya dapat menjadikan PSHW lebih baik. “Jadi bisa mudah mendapatkan fasilitas dan menjadikan PSHW menjadi lebih baik. Serta bisa melahirkan pemain seperti Imron As’ad pemain PSSI tahun 1991, Arseto, dan Galatama,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Umum PDM Kudus Achmad Hilal Madjdi mengucapkan terima kasih kepada LSBOR PDM Kudus dan mengucapkan selamat kepada Ketua PSHW baru. Selain itu, Hilal mengaku senang dengan diadakannya pelantikan yang dapat berjalan dengan lancar. “Semoga dengan dilantiknya pengurus PSHW yang baru ini, dakwah Muhammadiyah menjadi semakin kuat. Semua amanat dapat dilaksanakan sebaik-baiknya,” pungkasnya.

Hilal juga menghimbau kepada semua pihak terkait agar dapat mendukung sepenuhnya setiap kegiatan, dan saling bersinergi bersama. Menurutnya, hal ini dimaksudkan agar dakwah dapat sejuk dan nyaman di bawah gerakan amar ma’ruf nahi munkar.

Kegiatan ini ditutup dengan pemberian sejumlah uang senilai Rp 3 juta dan tiga buah bola kepada PSHW Kudus (Afnan Nuron).

 

Exit mobile version