PALANGKARAYA, Suara Muhammadiyah- Universitas Muhammadiyah (UM) Palangkaraya merupakan salah satu perguruan tinggi Islam swasta yang ada di Kalimantan Tengah. Sebagai salah satu perguruan tinggi swasta yang terbesar, daya tarik sudah pasti dimiliki UM Palangkaraya sehingga berhasil mengundang beberapa tokoh penting, salah satunya yakni Wakil Presiden RI Jusuf Kalla ke kampus berjulukan “The Green Islamic Campus” tersebut.
Berbagai persiapan dilakukan dalam rangka penyambutan Wapres RI tersebut. Jumat (21/4) lalu Pangdam XII/Tanjungpura Mayor Jenderal TNI Andika Perkasa berkunjung ke UM Palangkaraya untuk melakukan pengecekan kesiapan lokasi kegiatan yang akan digunakan untuk Rakernas dan Semiloka Internasional Badan Kerja Sama Perguruan Tinggi Islam Swasta (BKS-PTIS) se-Indonesia pada Rabu (26/4).
Rektor UM Palangkaraya, Bulkani membenarkan informasi tersebut. Menurutnya, Wapres Jusuf Kalla dipastikan dapat menghadiri kegiatan di kampusnya tersebut.
“Pak Wapres menyatakan bersedia akan hadir dalam kegiatan Rakernas dan Semiloka BKS PTIS Se Indonesia di UM Palangkaraya nanti saat kami melakukan audiensi di Istana Kepresidenan. Namun sebelum kehadiran beliau tentu ada prosesur dan persiapan yang harus dilaksanakan seperti Pangdam dan Paspampress sudah melakukan pengecekan lokasi,” terangnya.
Sementara itu, Ketua Panitia M Yusuf menuturkan bahwa rombongan pertama kepresidenan yakni Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) telah tiba di Palangkaraya pada Minggu (23/4) dan langsung melakukan survey lokasi di UM Palangkaraya.
“Pada hari Minggu lalu tim pertama kepresidenan telah mendarat di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya. Tim Pertama ini akan melakukan survey langsung ke tempat kegiatan dan juga akan melakukan Rakor dengan instansi terkait pada Senin (24/4) ini,” jelasnya.
Lebih lanjut Yusuf menjelaskan bahwa kegiatan rutin rapat kerja BKS PTIS ini dilaksanakan setiap 2 tahun sekali. Menurutnya, rangkaian kegiatan Rakernas dan Semiloka Internasional tersebut dilaksanakan pada 25-27 April meliputi Kompetisi Call Paper dan Seminar Internasional yang dihadiri oleh Rektor-Rektor PTIS se-Indonesia. “Pak Jusuf Kalla merupakan Ketua Dewan Penasehat dalam kepengurusannya,” imbuhnya (Humas UM Palangkaraya).