BATANG, Suara Muhammadiyah-Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Muhammadiyah Bawang, Kabupaten Batang terletak di lereng utara G. Perahu (perbatasan Kabupaten Batang – Temanggung – Wonosobo). Didirikan oleh Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Bawang pada tahun 2003 dengan Drs Solikhin MPd ditunjuk sebagai kepala sekolah yang pertama.
Seiring perjalanan waktu SMKM Bawang mengalami pasang surut dari siswa seratusan hingga mencapai angka seribuan dalam lima tahun terakhir ini. Hal ini tidak lepas dari peran pemerintah mempromosikan SMK sebagai lembaga pendidikan kejuruan yang membekali peserta didik dengan keahlian praktis untuk memasuki dunia kerja yang kompetitif.
Sekolah yang memiliki 5 program keahlian ini (utamanya teknik) tahun ini meluluskan 265 siswa. Dari data bursa kerja khusus sekolah diperoleh informasi bahwa sebagian besar tamatan sudah terserap di dunia usaha dan dunia industri baik di dalam maupun luar negeri (Malaysia) dan di kapal pesiar antar negara.
Imam Pamungkas, kepala sekolah sekarang, dan seluruh warga sekolah bertekad untuk menjadikan SMKM Bawang sebagai lembaga pendidikan kejuruan yang diperhitungkan dan menjadi pilihan utama calon siswa sekolah kejuruan di wilayah Batang Selatan. Untuk mewujudkan misi ini manajemen sekolah bekerja keras mempersiapkan para siswa sebaik mungkin, melengkapi sekolah dengan sarana prasarana yang dibutuhkan, menyediakan asrama gratis bagi siswa, dan menetapkan biaya sekolah yang terjangkau. Kelebihan-kelebihan inilah yang menyebabkan sekolah ini selalu tidak kekurangan pendaftar pada tahun pelajaran baru.
Tahun pelajaran 2017/2018, SMKM Bawang akan menerima 400-an siswa baru. Dengan jumlah ruang belajar dan laboratorium serta pemberlakuan pendidikan sistem ganda memungkinkan sekolah dapat mengatur efisiensi ruang belajarnya seefektif mungkin. Dan karena terletak di dataran tinggi yang sejuk membuat sekolah ini memiliki nilai alamiahnya yang khas. (Sugitohd)