SURABAYA, Suara Muhammadiyah- Praktikum Dakwah Mahasiswa Prodi Studi Agama-Agama Ushuluddin (FIAD) Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Surabaya yang dikemas dalam program Mahasiswa Kader Safari Ramadhan (MAKARIM) telah digelar di Kabupaten Jombang dan disebar ke 15 PCM setempat pada Kamis (25/5).
Kegiatan ini adalah program tahunan yang dibuat oleh Prodi Studi Agama-Agama yang rutin dilakukan setiap bulan Ramadhan tiba. Tepatnya para mahasiswa calon Sarjana Agama ini akan diterjunkan ke daerah-daerah seluruh jawa timur untuk menjalankan misi dakwah selama 15 hari di bulan Ramadhan.
“Program ini berjalan sudah lebih dari 50 tahun, dan kami bekerja sama dengan seluruh PDM se-Jawa Timur untuk mensukseskan kegiatan ini. Namun mulai tahun ini program makarim akan difokuskan pada satu kabupaten atau kota saja, dan berganti tempat pada tahun berikutnya,” ungkap Muhammad Wahid Nur Tualeka selaku Kaprodi.
Program yang diawali dengan acara 3 hari Pelatihan Mubaligh Muda (PMM) sebelum diterjunkan ini bertujuan untuk mendidik dan menyiapkan para kader Mubaligh Muda Muhammadiyah dimasa mendatang (Pusdama).