SMP Muhammadiyah 1 Tempel Wisuda 54 Siswa

SMP Muhammadiyah 1 Tempel Wisuda 54 Siswa

SLEMAN, Suara Muhammadiyah- Sejumlah 54 peserta didik kelas IX SMP Muhammadiyah 1 Tempel berhasil diwisuda sekaligus dikembalikan kepada orang tua beberapa waktu lalu. Kegiatan wisuda yang dilaksanakan bersamaan dengan kegiatan buka puasa bersama ini dipusatkan di halaman sekolah yang beralamat di Gendol, Sumberrejo, Tempel dengan diikuti oleh seluruh guru dan karyawan, orang tua siswa, serta perwakilan siswa kelas VII dan VIII.

Hadir dalam kesempatan tersebut Perwakilan Polsek Tempel, Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Tempel, Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Sumberrejo, serta Perwakilan Sekolah Muhammadiyah dari TK, SD, dan SMK di sekitar Tempel.

Kegiatan diisi dengan prosesi wisuda, pemberian kenang-kenangan kepada siswa berprestasi, penampilan dari berbagai perwakilan kelas, serta tausiyah dari Ketua PCM Tempel, Arif Sulistyo.

Dalam tausiyahnya, Arif menyampaikan mengenai pentingnya pendidikan. Menurutnya, untuk menghadapi tantangan ke depan yang lebih berat maka pendidikan menjadi sesuatu yang penting. Tak hanya itu, ia juga menekankan perlunya kerjasama orang tua dalam memperhatikan pendidikan, khususnya pendidikan agama.

“Yang penting  dan utama adalah kerjasama orang tua dalam memperhatikan pendidikan agama. Karena hal ini merupakan pondasi seseorang sehingga agar lebih dikuatkan lagi,” ujarnya.

?

Arif berharap, para siswa yang diwisuda nantinya dapat melanjutkan sekolah di sekolah dengan basis agama terutama sekolah-sekolah Muhammadiyah. Hal inni mengingat semakin maju dan berkembangnya sekolah-sekolah Muhammadiyah sehingga tak kalah dengan sekolah lain.

“Lulusan SMP Muhammadiyah 1 Tempel diharapkan dapat meneruskan ke sekolah Muhammadiyah di antaranya ke SMK Muhammadiyah 1 Tempel yang memiliki jurusan Administrasi Perkantoran, Akuntansi, Tata Boga, dan Perhotelan. Atau bisa ke SMK Muhammadiyah 2 Tempel yang masih dalam satu kawasan dengan sekolah dan memiliki dua jurusan yakni Teknik Kendaraan Ringan dan Otomotif,” tandasnya.

Exit mobile version