PARE-PARE, Suara Muhammadiyah- Pelaksanaan shalat idul Adha 1438 H serentak dilakukan hikmat. Tak terkecuali pelaksannan shalat ied yang bertepatan yang digelar oleh Pimpinan Daerah Muhammadiyah kota Parepare. Direktur Lazismu Andar Nubowo hadir dan memberikan ceramah di Lapangan KH Muhammad Sanusi Maggu Kampus 2 Universitas Muhammadiyah Pare-Pare. Mengangkat tema “Nilai Sosial Kurban dan Filantropi Islam” Andar menyampaikan bahwa Spirit Ibadah kurban sebagaimana contoh dari nabi Ibrahim tidak hanya memiliki Dimensi ritual tahunan, tetapi sangat berkontribusi dalam mengeratkan Kohesi sosial ditengah kondisi bangsa yang mengalami peluruhan.
“Kita mudah terprovokasi, dan bahkan nyaris menghadapi disintegrasi sesama anak bangsa. Maka Semangat Ibadah kurban ini menjadi momentum strategis untuk membumikan nilai ukhuwah bersama semua level sosial yang ada. Lazismu secara Nasional mengajak Lazis NU untuk Kurban bersama, dan menentukan titik distribusi di Kawasan 3T (terluar, terdalam dan terdepan-red)” jelasnya.
Secara lanjut Andar menjelaskan bahwa daging kurban tersebut diolah dan dikemas dalam bentuk rendang sehingga bisa langsung dinikmati.
“Daging Rendang ini juga bisa disalurkan di daerah yang cukup jauh sekalipun. Seperti ke Rohingya untuk saudara Muslim kita yang mengalami penindasan sosial dan politik oleh militer Myammar. Lazismu harus hadir di tengah-tengah penderitaan umat di manapun berada,” lanjutnya.
Usai shalat idul Adha Andar melakukan Silaturrahim dengan beberapa tokoh Muhammadiyah yang juga turut hadir di antaranya Ketua PDM Pare-Pare Drs H Sawaty Lambe, Rektor UM Pare-Pare Prof Dr H Muhammad Siri Dangnga, MS, Ketua BPH UM Pare-Pare Ir H Yasser Latief, CPA, Wakil Ketua DPRD Kota Parepare A Firdaus Jollong, SE, Direktur PPs UM Pare-Pare Dr Amaluddin, Mhum, Ketua Majelis Tabligh Drs A Zaenal, Bendahara BPH UM Pare-Pare sekaligus Ketua Panitia Shalat idul Adha Ruslan Amin, SPd serta sejumlah pimpinan majelis, lembaga, Pimpinan amal usaha dan pimpinan Ortom Muhammadiyah.
Di akhir acara Pengurus Lazismu mengumumkan perolehan qurban Warga Muhammadiyah yang dihimpun oleh Lazismu kota Parepare, yaitu sebanyak 150 ekor sapi dan 8 ekor kambing. Jika ditotal, nilai perolehan qurban tahun ini adalah sebesar 1.591.000.000. “Ini dahsyat sekali dan terima kasih atas kepercayaan warga Parepare khusunya warga Muhammadiyah kepada Lazismu,” tandas tutur Andar. (Red)