Milad ke-40, Abituren Ponpes Darul Arqom Wakaf 40.000 Al-Qur’an

Milad ke-40, Abituren Ponpes Darul Arqom Wakaf 40.000 Al-Qur’an

GARUT, Suara Muhammadiyah- Memperingati 40 Tahun Ma’had Darul Arqam (DA) Muhammadiyah Garut, Jawa Barat, Ikatan Abituren Darul Arqam Muhammadiyah (IKADAM) berinisiatif menggalang program wakaf 40.000 Al-Qur’an. Program ini difokuskan untuk Garut sebagai bentuk terima kasih sekaligus tanggung jawab sosial.

Program wakaf 40.000 mushaf Al-Quran ini diselenggarakan menggunakan penggalangan dana daring crowdfounding platform website kitabisa.com. Jumlah donasi yang terpantau pada Jum’at (02/02/2018) telah berjumlah Rp 40 juta lebih. Penggalangan melalui bentuk uang bertujuan untuk memudahkan proses donasi, lalu dari uang yang terkumpul panitia akan mengkonversinya ke dalam bentuk mushaf yang akan diwakafkan.

Puncak acara Milad Darul Arqam Ke-40 akan dilaksanakan pada 24-25 Februari 2018 di Garut. Acara tersebut akan dihadiri oleh berbagai tokoh Muhammadiyah setempat, juga akan menampilkan bintang tamu seniman Pidi Baiq, serta dua alumninya yaitu penulis Fahd Pahdepie dan Ustadz Adi Hidayat.

Selain program wakaf 40.000 Al-Qur’an, menurut Ketua Panitia milad ke-40 DA, Bambang Trenggono terdapat 5 program lain. “Pembangunan IKADAM Tower untuk Quran Learning Center, Musyawarah Besar IKADAM, pengenalan kurikulum baru, pengembangan ruang terbuka hijau Ponpes, serta sosialisasi dan penggalangan dana Rumah Sakit Darul Arqam,” tandas Bambang.

Untuk ikut berdonasi, bisa klik link berikut https://kitabisa.com/wakafqurangarut (qq)

Exit mobile version