PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah – Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) melalui Himpunan Mahasiswa Program Studi (HMPS) Tehnik Elektro Fakultas Teknik dan Sains menggelar lomba Lomba Robot Line Tracer Automatic Robot Ke 4 (AURORA). Lomba tersebut akan mempertandingkan kelas Microcontroller dan analog.
Ketua Panitia Bagus Andri Aditiya menjelaskan, kompetisi robotika ini merupakan event kali keempat yang diadakan oleh HMPS Tehnik Elektro Fakultas Teknik dan Sains UMP. Menurutnya, sejauh ini animo peserta perlombaan terus meningkat. “Kita akan mulai kompetisi robotik 2018 ini dengan mencoba mengembangkan analog menjadi Microcontroller dan analog,” terangnya, ketika ditemui di Auditorium Ukuwah Islamiyah UMP, Kamis (26/4/2018).
“Ada sekitar 45 peserta, diantaranya dari tingkat Sekolah dasar, SMP, SMA dan Perguruan tinggi dari berbagai kota seperti Magelang,Purwokerto, Purbalingga, Surakarta, Surabaya, Ngawi, Madiun, Jombang, Tulungagung dan Yogyakarta,” sambungnya. Bagus mengungkapkan, tujuan dari kegiatan ini untuk menumbuhkembangkan kreatifitas dalam hal robotik dan sportifitas dalam perlombaan.
Sementara itu Rektor UMP Dr H Syamsuhadi Irsyad MH, mengungkapkan selain dapat menjadi wahana pengembangan inovasi, baik segi teoritis maupun ilmu praktis, kompetisi ini juga diharapkan mampu melahirkan generasi muda kreatif dan unggul di bidang robotika yang akan berkontribusi bagi perkembangan teknologi Indonesia.
Lebih lanjut Rektor menjelaskan, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pendorong dalam menciptakan pendidikan utuh, yaitu dalam mengembangkan ilmu, karakter, dan keindonesiaan, serta menciptakan generasi muda yang sadar globalisasi.
“Saya berharap kegiatan ini juga merupakan salah satu media menumbuhkembangkan kreativitas melalui pengembangan teknologi robotika. Perkembangan riset dan pemanfaatan teknologi robotika memberikan perubahan signifikan di kehidupan sehari-hari,” pungkasnya. (tgr/Tira)