KUPANG, Suara Muhammadiyah – Dalam rangka memperingati milad ‘Aisyiyah ke-140 H, pimpinan wilayah Aisyah Nusa Tenggara Timur menyelenggarakan jalan sehat dan Aisyiyah expo pada Ahad (6/5/2018) pagi.
Perayaan tahun ini mengangkat tema ‘Gerakan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan Pilar Kemandirian Bangsa.’
Jalan sehat yang terbuka untuk umum ini dimulai pada pukul 06.00 WITA di kampus Universitas Muhamadiyah Jalan KH Ahmad Dahlan No 23 Kayu Putih Walikota Kupang, di lepas oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Kupang, Dr Janurwula, MPd danberakhir puncak di Taman Nostalgia Kupang.
Selain jalan sehat, panitia milad juga menggelar bazaar sembako murah, pemeriksaan kesehatan gratis, open school TK Aisyiyah dan kuliner makanan lokal.
Ketua pimpinan wilayah Aisyah Nusa Tenggara Timur (NTT), Kamsina Kewa, mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan selain untuk merayakan milad ke 140, tetapi juga dilaksanakan untuk memperkenalkan seluruh program yang dilaksanakan oleh Aisyiyah NTT kepada seluruh masyarakat bahwa Aisyiyah adalah salah satu organisasi perempuan yang siap mengabdikan diri untuk Persyarikatan Muhammadiyah, masyarakat dan bangsa.
“Selain jalan sehat, Aisyiyah Expo ini juga kita buat untuk memperkenalkan kepada masyarakat program-program yang telah, sedang dan akan kita kerjakan,” lanjutnya.
Selama ini Aisyiyah telah menyelenggarakan berbagai program yang menyentuh kebutuhan masyarakat, baik program pendidikan seperti membuka sekolah TK Asyiyah sebagai lembaga pendidikan paling dasar demi mewujudkan kecerdasan generasi bangsa, maupun program kesehatan, sebagaimana Membuka Klinik Aisyiyah.
Dengan ini, diharapkan masyarakat dapat lebih mengenal program-program Aisyiyah sehingga dapat mengakses program sesuai kebutuhan.
Aisyiyah expo dipusatkan di Taman Nostalgia Jalan Frans Seda Kupang setelah selesai acara jalan santai. Peserta kegiatan berasal dari Ibu- Ibu Aisyiyah, Ortom Muhammadiyah dan keluarga besar Muhamadiyah, serta masyarakat sekitar.
Ketua Panitia, Mandasia juga mengharapkan keterlibatan sebanyak mungkin peserta untuk meramaikan acara dalam rangka peringatan milad ini. Karena kegiatan ini juga menyediakan aneka doorprize menarik di lokasi acara dan harapan kami kegiatan milad ini terus di laksanakan setiap tahun demi memperkuatkan kipra dakwah Muhammadiyah di NTT.
Adam Asrakal, salah satu tokoh Muhammadiyah NTT dan Pendiri sala satu Ortom Muhammadiyah yaitu Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ( IMM) yang ikut serta dalam Milad Aisyiyah menyampaikan kepada Ibu- Ibu Aisyiyah saat sambutan agar senantiasa selalu bersukur dengan perjuangan persyarikatan, dan terus kembangkan talenta yang dimiliki terutama memperjuangkan kaum perempuan seperti kasus trafiking di NTT yang tidak pernah habis.
Kegiatan Milad Aisyiyah ke 104 juga hadiri oleh Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Nusa Tenggara Timur Prof Sandi Maryanto, MPd. “Saya berharap agar kegiatan milad Aisyiyah ini tidak hanya sampai hari ini terus di jaga dan terus di kembangkan agar mihammadiyah semakin berkebajuan,” tuturnya. (Fathur)