BANTUL, Suara Muhammadiyah-Masih di bulan Syawal, bertepatan dengan 1 Juli 2018, keluarga besar Pimpinan Daerah Muhammadiyah Bantul melangsungkan kegiatan Silaturahim Keluarga Muhammadiyah Bantul dan Pelepasan Jamaah Haji Bantul 2018. Kegiatan yang digelar di Masjid Agung Bantul ini dihadiri oleh dr Agus Taufiqurrahman selaku Ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
Dalam tausiyahnya, Agus mengatakan bahwa silaturahim hendaknya dijadikan ajang penguatan kerja sama untuk kepentingan dakwah Persyarikatan Muhammadiyah. Silaturahim menguatkan pertalian jamaah Muhammadiyah dan pada akhirnya membangun sebuah jamaah dan jam’iyyah yang kokoh.
Guna memajukan dakwah Muhammadiyah, Agus mengatakan bahwa semua elemen Muhammadiyah harus terus memacu diri. Termasuk dalam melakukan internasionalisasi dakwah Muhammadiyah. Agus menyebutkan, saat ini Muhammadiyah sedang melakukan pembangunan amal usaha pendidikan baru di Australia dan Malaysia. Hal itu merupakan wujud internasionalisasi Muhammadiyah dalam bentuk nyata. “Dalam rangka memajukan persyarikatan kita, kita meluaskan syiar melalui AUM di luar negeri. Semoga ini bisa semakin memajukan Muhammadiyah,” kata Agus.
Dokter Agus juga mengingatkan bahwa Muhammadiyah tidak hanya bergerak dalam kiprah pendidikan semata, namun juga harus bergerak untuk kiprah kebangsaan dan keumatan. Semua peran itu perlu menjadi perhatian segenap warga Muhammadiyah.
“Untuk keperluan keumatan, Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Bantul sebentar lagi akan melepas jamaah haji. Semoga para jamaah mampu menjadi haji yang mabrur,” ucapnya. Dalam kesempatan itu, Kelompok Bimbingan Ibadah Haji (KBIH) ‘Aisyiyah Bantul sekaligus melakukan pelepasan 391 calon jamaah haji yang akan berangkat pada musim haji tahun 2018 ini. (ribas/ppmuh)