Makassar- Community TBC Care Aisyiyah Sulawesi Selatan menggelar upgrading pengetahuan terkait TB RO dan Covid-19 bagi kader dan relawan, di Gedung Serbaguna Aisyiyah, Jumat-Sabtu, 1-2 Mei 2020.
Kegiatan tersebut dilakukan sebagai pembekalan kader dan relawan sebelum turun ke lapangan melakukan home visit membagi sembako dan mengedukasi pasien dan masyarakat awam terkait protokol penanganan dan pencegahan Covid -19.
Tim dari Muhammadiyah Covid-19 Commond Center (MCCC) Sulsel, dr. Musdalifah yang dihadirkan dalam pembekalan ini, menerangkan bahwa pelatihan diikuti 20 peserta yang dibagi dalam empat sesi dan hanya dikuti oleh maksimal lima orang persesi. “Dalam pembekalan ini kami tetap memperhatikan penerapan physical distancing,” ucapnya.
Koordinator TBC Care Aisyiyah Sulsel, Wahriyadi menambahkan tindaklanjut kegiatan langsung dilakukan pada Sabtu dan Ahad, di mana relawan membagikan paket sembako Ramadhan kepada pasien TBC dan masyarakat terdampak Covid-19.
“Ikhtiar kami ini untuk mengurangi beban ekonomi masyarakat terdampak covid-19 khsusunya lagi pasie TB-RO. Kami menyiapkan 250 paket sembako yang berisi beras, minyak kelapa, dan telur untuk dibagikan di wilayah kota Makassar dan Gowa,” tuturnya.
Selain itu, tambah Wahriyadi, pihaknya juga menyiapkan masker untuk dibagi kepada relawan dan masker kain bagi masyarakat. Paket sembako ini sendiri merupakan hasil fundrising kerjasama Lazismu Gowa, TBC Care Aisyiyah dan KMP TB ASA. (kasri riswadi)