JAKARTA, Suara Muhammadiyah – “Berkarya Bersama, Meriahkan Semesta” merupakan tema yang diusung pada Simposium Nasional Pelajar yang diselenggarakan oleh Pimpinan Pusat (PP) Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM). Acara yang berlangsung secara virtual tersebut merupakan bagian dari rangkaian Milad IPM ke-59 yang puncaknya akan dilaksanakan pada tangga 18 Juli mendatang (8/6).
Simposium Nasional dan sekaligus Launching Logo Milad ke-59 IPM itu menghadirkan beberapa pimpinan organisasi pelajar yang tergabung dalam poros pelajar seperti Ikatan Pelajar Nahdhatul Ulama (IPNU), Ikatan Pelajar Putri Nahdhatul Ulama (IPPNU), Pelajar Islam Indonesia (PII), Ikatan Pelajar PERSIS, Ikatan Pelajar PERSIS Putri, Gerakan Siswa Nasional Indonesia (GSNI), Ikatan Pelajar Nahdhatul Wathan (IPNW), dan Ikatan Pelajar Al Washliyah.
Hafizh Syafa’aturrahman, Ketua Umum PP IPM menyampaikan bahwa Simposium Nasional ini merupakan sebuah upaya bagi pelajar untuk menanggapi serta mencari solusi dari peran pemerintah yang dinilai kurang maksimal, khususnya dalam bidang pendidikan. Hafizh mengajak kepada seluruh elemen yang tergabung dalam aliansi poros pelajar untuk bersama-sama membangun sinergi di tengah permasalahan yang dihadapi oleh pelajara di era new normal.
“Mari kita berkarya bersama untuk memeriahkan semesta. Pertama, berkarya dengan lisan, akan memperhalus hati kita. Kedua, berkarya dengan tulisan, akan mempertajam pikiran kita. Ketiga, berkarya dengan perbuatan, maka akan mencerahkan semesta,” ujar Hafizh dalam sambutannya.
Aswandi Jailani, Ketua Umum PP IPNU mengungkapkan, pandemi Covid-19 membuat seluruh tatanan kehidupan berubah secara signifikan. Upaya pemerintah yang cenderung lambat memaksa masyarakat untuk berdamai dengan Covid-19. “Sudah seharusnya kita hidup berdampingan dengan virus. Dengan cara menaati protokol kesehatan dan kebersihan. Sebagai pelajar kita harus terus berjibaku, berkolaborasi, dan bekerjasama demi tercapainya tujuan bersama,” paparnya. (diko)