Bincang Buku Antropology of The Arabs, Catatan Etnografis Dubes RI di Lebanon

BANDUNG, Suara Muhammadiyah – Di dalam fakta sejarah disebutkan bahwa berdirinya negara bernama Lebanon dan negara-negara Arab baru lainnya merupakan simbol runtuhnya kejayaan dan supermasi umat Islam, yang pada saat itu diikat oleh Dinasti Turki Ustmani. Hajriyanto Y. Tohari, selaku Duta Besar Indonesia untuk Libanon terdorong untuk menulis buku. Sebuah buku dengan judul Antropology of The Arabs berhasil ia tulis disela kesibukannya sebagai Dubes di negara yang beribukotakan di Bairut.

Maka pada Rabu, 24 Maret 2021, Majelis Pustaka dan Informasi Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat menyelenggarakan agenda bedah buku Antropology of The Arabs. Suhada, selaku Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Barat menyampaikan bahwa, dengan terselenggaranya bedah buku tersebut diharapkan dapat mendekatkan budaya masyarakat Indonesia dengan culture budaya saudara-saudara kita di Libanon.

“Sangat penting bagi kita untuk saling mengenal culture, budaya, dan peradaban negara-negara lain, karena dengan mengenal budaya saudara-saudara kita yang berbeda negara, kita dapat memahami perbedaan-perbedaan yang ada, sehingga tidak mengakibatkan sesuatu yang tidak terpuji,” ujarnya.

Dengan cara saling mengenal, maka akan tumbuh perasaan cinta serta kasih sayang yang mendalam. Dengan saling mengenal juga, setiap manusia atau kelompok masyarakat bisa saling menolong dan memahami walaupun berbeda dalam segala hal. (diko)

Exit mobile version