Dakwah Menyejukkan di Era Digital

Dakwah Menyejukkan di Era Digital

Wooden Brick Floor Wall Structure Textured White Concept

 

Zaman memang tak bisa dilawan. Banyak hal berubah tanpa bisa diatur sesuai dengan kemauan kita. Seiring dengan terus berkembangnya teknologi informasi, dunia dakwah dituntut untuk terus berbenah. Berdakwah dengan cara lama tentu sudah tidak lagi relevan. Sehingga diperlukan solusi alternatif dalam berdakwah di zaman milenial, digital, dan global. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi dunia dakwah, termasuk bagi para mubaligh yang harus adaptif terhadap segala perubahan. Lalu yang tak kalah penting adalah dapat diterima dan kemudian menjadi idola bagi kaum milenial.

Tantangan di dunia dakwah saat ini semakin terilhami oleh laju arus informasi yang sangat masif tanpa adanya filter untuk menyaring informasi yang baik dan benar. Perkembangan teknologi digital seakan-akan mampu mengubah sifat manusia dalam berinteraksi di masyarakat. Media digital, termasuk media sosial, mengakibatkan lunturnya orientasi nilai, hingga mampu menghilangkan rasionalitas dan spiritualitas. Di situasi dan kondisi seperti ini pendekatan dakwah yang digunakan haruslah mencerdaskan, mencerahkan, dan menggembirakan. Sesuai dengan cara yang diperintahkan Allah SWT di dalam QS An-Nahl ayat 125, bil hikmah wal mau’idhatil hasanah wa jadilhum bilati hiya ahsan.

Maka melalui buku “Meraih Bahagia Dunia dan Akhirat,” Alif Sarifudin Ahmad selaku da’i dan sekaligus guru asal Tegal tersebut mencoba menghadirkan materi-materi dakwah yang menyejukkan, disampaikan dan disajikan dengan cara kekinian. Dengan gaya penulisan yang ringan, pria yang saat ini didapuk sebagai Ketua PDM Kota Tegal tersebut terus berupaya menghadirkan wajah Islam yang moderat, santun, dan berakhlak mulia sebagaimana tujuan utama diutusnya Nabi Muhammad SAW.

Di samping itu, buku ini juga dapat menjadi rujukan bagi generasi milenial untuk mengenal Islam yang damai dan sejuk, Islam yang tidak membenarkan segala bentuk kekerasan, Islam yang merangkul semua manusia untuk memakmurkan bumi seisinya bersama-sama.

Pesan yang tak kalah penting dari hadirnya buku ini adalah untuk menggugah para pegiat dakwah atau mubaligh Muhammadiyah agar mendakwahkan Islam yang mencerahkan dan mencerdaskan. Para mubaligh Muhammadiyah juga bisa belajar dan mempraktikkan bahwa dalam berdakwah harus mengutamakan pendekatan yang konstruktif (muwajahah) daripada pendekatan konfrontatif (mu’aradhah).

Berdakwah bukan lagi tentang berdiri di atas podium atau mimbar, suara lantang menggelegar, dakwah yang ditunjukkan dalam buku ini menekankan pada pendekatan yang berorientasi pada perwujudan kemampuan pribadi penulis dari pengalamannya sebagai da’i. Diharapkan dapat membantu setiap pembaca untuk meningkatkan pengetahuan dakwah dan agama sebagai jalan yang terang-benderang untuk mencapai ridha-Nya. (Diko Ahmad Riza Primadi)

 

Judul Buku: Meraih Bahagia Dunia dan Akhirat, Dakwah Materi yang Menyejukkan

Penulis: Alif Sarifudin Ahmad

Ukuran: 14 x 21 cm

Tebal: xxiv + 276 hlm

Cetakan: Pertama, April 2021

Penerbit: Suara Muhammadiyah

 

Exit mobile version