Sengkaling UMM: Paket Lengkap Wisata Keluarga

Sengkaling UMM

MALANG, Suara Muhammadiyah – Sebagai kota yang kaya akan destinasi wisata, Malang memiliki banyak tempat untuk berlibur. Mulai dari pantai, air terjun, hingga taman rekreasi. Salah satu destinasi wisata yang tidak boleh dilewatkan ketika mengunjungi Malang adalah Taman Rekreasi Sengkaling. Taman wisata dibawah naungan Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) ini memiliki beragam jenis wahana yang bisa dinikmati. Tidak hanya bagi anak-anak, tapi juga bagi kalangan dewasa.

Taman wisata satu ini beroperasi mulai dari jam enam pagi hingga jam lima sore. Fasilitas yang dimiliki Sengkaling juga terbilang lengkap. Ketika memasuki Sengkaling, kita akan disuguhi oleh deretan kuliner khas Malang yang tergabung dalam Sengkaling Food Festival (SFF). Selain itu, disebelah kiri tempat loket terdapat penginapan dengan konsep kapal yang diberi nama Kapal Garden Hotel. Pengunjung juga bisa mampir ke tempat olahraga yang terbuat dari container yang bernama Workout Container Gym.

“Untuk biaya masuk ke wahana Taman Rekreasi Sengkaling, kami mematok harga 30.000 pada weekday dan 35.000 pada weekend. Beberapa fasilitas yang didapatkan adalah free akses ke semua kolam renang, taman satwa, taman kelinci dan beberapa wahana gratis lainnya. Kami juga menyediakan tiket terusan yang dibanderol seharga 60.000 yang berlaku untuk semua kolam renang, Bom-Bom Car, Perahu Naga, Kiddy Train, Bumper Boat, Theater 4 Dimensi, dan Joyland Game Zone,” ungkap General Manager Taman Sengkaling UMM Dr. Achmad Mohyi, M.M.

Secara keseluruhan, wahana di Taman Rekreasi Sengkaling ini terbagi menjadi tiga bagian utama yaitu wahana air, wahana permainan, dan tempat satwa. Untuk bagian wahana air, pengunjung akan dimanjakan dengan kolam renang bagi orang dewasa dan anak-anak. Adapula kolam kapal misteri, kolam pesona primitif, kolam pesona tirta sari, serta kolam cumi-cumi.

“Sementara itu di area wahana permainan, kami memiliki kapal misteri, perahu motor, dan sepeda air yang bisa digunakan untuk mengelilingi kolam sengkaling. Selain itu ada juga permainan bom-bom car, bioskop 4 dimensi, playground, kiddy train, bumper boat, dan sederet lainnya,” imbuhnya.

Sejak akhir tahun 2021, sengkaling telah memulai langkah baru untuk menggabungkan edukasi dan wisata dalam taman rekreasinya. Mohyi menjelaskan bahwa Sengkaling telah bekerja sama dengan beberapa sekolah untuk melakukan pelatihan dan pembelajaran. Agenda tersebut meliputi pembelajaran mengenai cara kerja dan pembuatan Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro, pesawat terbang, kapal cepat, hingga pelatihan lingkungan hidup. (diko)

Exit mobile version