Tadabbur Jurnalistik Dan Temu JurnalisMu se-Kendal

Tadabbur Jurnalistik Dan Temu JurnalisMu se-Kendal

PEMALANG, Suara Muhammadiyah– Dalam rangka meningkat kemampuan jurnalistik awak media dan kontributor kendalmu.com, Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kendal Jawa Tengah, melalui Majelis Pustaka dan Informasi (MPI) menyelenggarakan pelatihan jurnalistik. Pelatihan tersebut bernama Tadabbur Jurnalistik Dan Temu JurnalisMu Kendal yang dilangsungkan di Wisma Jambe Kembar Belik Pemalang Jawa Tengah selama du hari lamanya.

Abdul Ghofur ketua MPI PDM Kendal menyampaikan, bahwa kegiatan semacam ini bukan yang pertama kali. Setidaknya sudah 4 kali MPI menyelenggarakan kegiatan pelatihan serupa guna mendukung kendalmu.com serta menumbuhkan keterampilan menulis kader-kader muda Cabang dan Ranting. “Kami memiliki 18 Cabang, hampir setiap pekan masing-masing ada pengajian Ahad Pagi. Dari bahan pengajian Ahad Pagi saja, kalau tertulis dengan baik, itu sudah cukup untuk menghidupi web kami,” ujarnya.

Secara umum, Ketua PDM Kendal Ikhsan menginginkan, agar pelatihan ini menelurkan kader-kader yang melek literasi sekaligus pandai dalam mengolahnya. Selain menghidupkan web PDM Kendal, kader muda juga diharapkan bisa memanfaatkan medsos guna syiar Persyarikatan.

Hal yang sama juga disampaikan Abdul Mu’in Malilang Ketua PDM Pemalang dalam sambutannya. Ia menekankan bahwa penguasaan keterampilan menulis itu penting bagi kader juga bagi keberlangsungan Persyarikatan. Kemudian ia juga menceritakan bahwa dulu semasa kuliah di Jogja, sempat bergabung di Suara Muhammadiyah dan sering menulis di media resmi Pimpinan Pusat Muhammadiyah tersebut.

Pelatihan guna meningkatkan kualitas menulis jurnalis di lingkungan PDM Kendal ini menghadirkan banyak narasumber. Di antaranya Wahidon Hasan Pimred daulat.co, Ganjar Sekretaris Keredaksian Suara Muhammadiyah, Muhtarom dari TVRI dan pwmjateng.com, dan dari internal kendalmu.com.

Pelatihan sekaligus rekreasi ini diikuti lebih kurang 60 peserta utusan dari 18 Cabang di bawah PDM Kendal. (gsh).

Exit mobile version