Nurlina Dapat 5 Juta dari Rektor UMS

Nurlina Dapat 5 Juta dari Rektor UMS

SURAKARTA, Suara Muhammadiyah– Akhirnya Nurlina Tanjung,  penggembira Muktamar bertemu dengan Rektor UMS Prof Dr Sofyan Anif untuk diberi hadiah. Nurlina yang berusia 79 tahun bertemu Rektor di press room yang berada di Edutorium, Sabtu malam (19/11).

Nurlina datang menemui Rektor diantar oleh petugas dari SMA Muhammadiyah 2 Surakarta, tempat ia menginap. Nurlina pada malam Mangayubagyo sempat dicari oleh Rektor tetapi tidak datang. Lalu Sofyan Anif meminta siapapun yang mengetahui keberadaan Nurlina untuk bisa mengantar bertemu dengan dirinya yang juga Ketua Panitia Lokal Muktamar Muhammadiyah ke-48.

Nurlina Tanjung diberi hadiah uang 5 juta rupiah oleh Rektor UMS karena semangatnya yang datang ke Arena Muktamar seorang diri. Padahal usianya sudah tua, ia naik bus sendiri dari Pematang Siantar ke Solo. Nurlina juga akan dibelikan tiket pesawat pulang oleh Rektor UMSU.

Nurlina mengaku sering menjadi penggembira Muktamar. Ia menjadi penggembira Muktamar sejak Muktamar Muhammadiyah di Banda Aceh, kemudian dilanjutkan ke Jakarta dan ke Muktamar-Muktamar berikutnya. Meski seorang diri, pada Muktamar kali ini Nurlina tetap bertekad untuk sampai ke Arena Muktamar di Solo. (Elf)

Exit mobile version