GAMPING, Suara Muhammadiyah – Kabar bahagia datang untuk seluruh karyawan dan anggota pasien Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman. Pasalnya, sebentar lagi akan diresmikan unit baru yang bernama Logmart.
Yakni salah satu unit usaha di bidang ritel milik PT Syarikat Cahaya Media (SCM) / Suara Muhammadiyah (SM) yang hadir di tengah-tengah masyarakat. Sehingga ke depan kehadirannya dapat memberdayakan ekonomi jamaah, memperkuat dan mengkonsolidasikan sektor hilir dan hulu bisnis serta membangun kesadaran berbelanja di tempat sendiri.
Sebelumnya Rabu (11/1) Direktur Bidang Keuangan, Bisnis, dan IT PT SCM/SM, Ana Fitriana dan Direktur RS PKU Muhammadiyah Gamping dr H Ahmad Faesol, SpRad., MKes., MMR telah melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pendirian Logmart di RS PKU Muhammadiyah Gamping yang disaksikan langsung oleh Deni Asy’ari, MA Dt Marajo selaku Direktur Utama PT SCM/SM berikut berserta jajaran direksi RS PKU Muhammadiyah Gamping.
Adapun Logmart PKU Muhammadiyah Gamping ini akan diresmikan Selasa (14/2) pukul 08:30 WIB. Selain itu, pada saat bersamaan juga digelar kegiatan Tabligh Akbar di Masjid KH Sudja’ (Komplek RS PKU Muhammadiyah Gamping) dengan tema “Lintasi Zaman Sehatkan Bangsa.”
Rencananya kegiatan peresmian Logmart dan Tabligh Akbar ini akan dipimpin secara langsung oleh Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang sekaligus Guru Besar Bidang Ilmu Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof Dr H Abdul Mu’ti, MEd.
Perlu diketahui, sebelum diresmikan, Logmart di PKU Muhammadiyah Gamping sudah dibuka sebagai tahap uji coba yang dilaksanakan pada Minggu (12/2) hari ini. Dan akan dibuka setiap harinya selama tempo 24 jam.
Oleh karenanya, mari segenap warga Persyarikatan Muhammadiyah yang ada di Wilayah Gamping dan seikatarnya untuk datang dan meriahkan rangkaian kegiatan tersebut. (Cris)