Dukung Pendidikan Atlet, IKOR UNIMUS Jalin Kerja Sama dengan KONI Jawa Tengah

Dukung Pendidikan Atlet, IKOR UNIMUS Jalin Kerja Sama dengan KONI Jawa Tengah

SEMARANG, Suara Muhammadiyah – Program Studi Ilmu Keolahragaan (IKOR) Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Muhammadiyah Semarang (UNIMUS) menjalin kerja sama dengan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jawa Tengah, Jum’at (24/2/2023).

Dalam sambutannya, Rektor UNIMUS, Prof. Dr. Masrukhi, M.Pd. menyambut gembira kedatangan jajaran pengurus KONI Jateng di Lapangan Tenis Sport Center UNIMUS.

“UNIMUS setiap tahun menyediakan beasiswa prestasi olahraga sebagai bentuk kepedulian akan pentingnya pendidikan tinggi bagi atlet kita. Karena itu, jika ada atlet yang ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan tinggi, dari KONI bisa merekomendasikan untuk kuliah disini,” ungkapnya.

Sementara itu, Dr. Soedjatmiko, M.Pd. selaku Wakil Ketua Umum II KONI Jateng menyampaikan terimakasih atas sambutan hangat yang diberikan UNIMUS.

“Terimakasih kepada UNIMUS atas komitmen dan kepedualiannya terhadap patriot-patriot olahraga dengan menyediakan beasiswa pendidikan. Hal ini penting karena usia emas seorang atlet itu terbatas, sehingga dengan bekal pendidikan tinggi harapannya bisa menjadi bekal untuk kehidupan pasca sudah tidak aktif menjadi atlet,” ungkapnya.

Pada kesempatan tersebut juga dilangsungkan pertandingan persahabatan antara tim tenis UNIMUS dengan tim tenis KONI Jateng sebagai rangkaian kegiatan kerjasama dan ramah tamah.

Penandatangan MoU antara UNIMUS dengan KONI Jateng ini merupakan tindak lanjut dari penjajakan kerjasama yang telah dilakukan sebelumnya di Kantor KONI Jateng pada Jum’at (10/2). Adapun kerjasama tersebut mencakup bidang Tri Dharma perguruan tinggi, meliputi: (1) Penelitian dan Pengajaran; (2) Penelitian; dan (3) Pengabdian kepada masyarakat. (Agung Widodo)

Exit mobile version