Ciptakan Inovasi Buah Naga, Teknik Kimia UMP Juara 1 LKTI Nasional CheACo
PURWOKERTO, Suara Muhammadiyah – Tim mahasiswa Teknik Kimia Universitas Muhammadiyah Purwokerto (UMP) berhasil menyabet juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Nasional dalam ajang Chemical Engineering Annual Competition (CheACo). Mereka yakni Henti Yulianti selaku ketua tim, dengan anggotanya Dimas Dwisardi Putra dan Rita Kusuma Wulandari.
CheACo sendiri merupakan ajang tahunan yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknik Kimia UMP. Untuk tahun ini sedikitnya 29 tim dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia yang berpartisipasi. Adapun acara grand final yang meloloskan 5 tim terbaik itu dilaksanakan di Aula Badi Nguzaman Lt 5 Fakultas Teknis dan Sains UMP.
Heni Yulianti selaku ketua tim menuturkan beberapa persiapan yang dilakukan oleh ia dan rekan-rekannya, lantaran terdapat banyak tahapan perlombaan yang harus dilalui sebelum sampai pada babak puncak.
“Lomba diawali dengan seleksi abstrak, dilanjutkan tahap fullpaper, lalu finalnya presentasi dan sesi tanya jawab dengan dewan juri. Tentu kami selalu mengusahakan yang terbaik, seperti belajar memahami materi penelitian, berdoa, dan meminta restu pada orang-orang terdekat,” jelasnya saat dihubungi di Purwokerto Jumat (26/5/2023).
Tim di bawah bimbingan Alwani Hamad PhD selaku dosen Teknik Kimia UMP mengambil judul penelitian Penggunaan Variasi Jenis dan Konsentrasi Foaming Agent pada Aplikasi Foam Mat Drying dalam Pembuatan Serbuk Buah Naga Merah (Hylocereus Polyrhizus).
“Jadi penelitian ini salah satunya bisa bermanfaat untuk memberikan pengetahuan baru kepada masyarakat bahwa buah naga bisa kita inovasi yakni salah satunya menjadi minuman serbuk melalui proses foam mat drying,” sambung Heni.
Dengan hasil itu, ia mengaku sangat senang dan bangga lantaran secara tak langsung mampu membawa nama baik prodi beserta dosen pembimbing juga kampusnya sehingga menjadi dikenal secara lebih luas melalui prestasi yang berhasil ditorehkan. (zah/tgr)