SURABAYA, Suara Muhammadiyah – SMP Muhammadiyah 18 Surabaya menggelar wisuda ke-XIII bernuansa bioskop pada Sabtu (10/6). Senada dengan branding sekolahnya, SMP Kreatif menyulap aula utama sekolah menjadi studio megah dan mewah dengan lighting yang warna-warni. Hidangan popcorn yang disajikan kepada para tamu undangan, semakin menguatkan suasana bioskop. Turut hadir Pembina Sekolah, Kepala Sekolah, segenap Pendidik dan Tenaga Kependidikan, para Orang Tua/Wali siswa.
Diawali dengan parade, dimana para wisudawan berjalan masuk ke area utama, diiringi tim tari ratoh jaroe dengan instrumen musik khas bioskop. Mereka kompak mengenakan jas hitam berdasi bagi putra dan kebaya putih bermodel muslimah bagi putri. Semakin memukau, saat tim tari menunjukkan aksinya di atas panggung. Kekompakan para penari menjadi daya tarik tarian ini.
Pada sambutan pembuka, Kepala SMP Kreatif Ari Sutikno menyampaikan bahwasanya nuansa wisuda tahun ini sangat istimewa. “Ini adalah satu-satunya panggung yang dipunya SMP Muhammadiyah se-Surabaya. Hanya sekolah ini yang punya aula dan panggung semegah ini dan yang pertama dengan nuansa bioskop,” ungkap Ari.
Tentunya, wisuda tahun ini memberikan kesan baik yang luar biasa bagi para tamu undangan, khususnya wisudawan sehingga akan terus diingat. Sebelum wisuda diakhiri dan ditutup dengan doa, perwakilan orang tua/wali siswa kelas IX memberikan cendera mata untuk kepala sekolah dan wali kelas. (Naf)