YOGYAKARTA, Suara Muhammadiyah – Dalam rangka merumuskan program kegiatan sekolah pada tahun pelajaran 2023/2024, SD Muhammadiyah Suronatan mengadakan rapat kerja (raker) sekolah. Raker sekolah dilaksanakan selama dua hari, tanggal 23-24 Juni 2023, bertempat di Omah Tembi, Bantul, Yogyakarta. Kegiatan ini diikuti seluruh guru dan karyawan sekolah yang berjumlah 43 orang.
Tujuan dilaksanakan raker sekolah adalah dalam rangka mengevaluasi semua program sekolah yang telah berjalan, merancang dan membuat program-program kegiatan sekolah dalam satu tahun, membangun tali silaturrahmi yang erat kuat sesama guru dan karyawan, dan untuk meningkatkan kompetensi, profesionalisme, etos kerja, dan semangat baru memulai tahun ajaran mendatang.
Raker dihadiri oleh Drs. H. Aris Thobirin, M. Si (PDM Kota Yogyakarta), H.M. Fauzi Noor Afshoci (Ketua Komite Sekolah), Sujimin, S.Pd. (Pengawas SD Kemantren Ngampilan), Drs. H. Ahmadi Sholihin, M. Pd.I (Pengawas PAI Kemantren Ngampilan), H. M. Arief Yulianto (Ketua PCM Ngampilan), M. Slamet Riyanto, M.Pd. (Kepala Sekolah), dan seluruh jajaran guru karyawan SD Muhammadiyah Suronatan Yogyakarta.
Drs. H. Aris Thobirin selaku PDM Kota Yogyakarta, dalam sambutan sekaligus membuka raker mengaku sangat bangga dan senang atas prestasi sekolah, baik bidang akademik maupun non akademik. Terlebih sekolah ini tiap tahunnya termasuk sekolah yang selalu menempati peringkat 3 besar ASPD, di tingkat Kota Yogyakarta dan DIY. Dalam bidang non akademik pun sekolah ini patut dibanggakan atas banyak prestasi di tingkat kota, provinsi dan nasional. Bahkan keberhasilan sekolah dalam membangun jejaring, baik dengan sekolah dalam negeri maupun luar negeri dalam memajukan sekolah, Diantaranya pada tanggal 6 Agustus 2023, SD Muhammadiyah memberangkatkan 42 siswa mengikuti program student exchange ke negara Singapura dan Malaysia.
Ketua Komite Sekolah, H.M. Fauzi Noor Afshoci mengatakan merasa senang dengan kemajuan sekolah. Pembangunan gedung sekolah di sisi timur, baik ruang kelas, perpustakaan, dan sportcenter telah menambah lengkap sarana dan prasarana yang dimiliki sekolah. Adanya penambahan halaman yang luas dan taman memberikan tempat yang lapang untuk siswa bermain dan belajar. Kemajuan ini berkat kerjasama yang erat antara pihak sekolah, komite dan orang tua siswa. Sekolah benar-benar berusaha memaksimalkan pemenuhan sarana dan prasarana demi sukses dan nyamannya para siswa belajar di sekolah.