LIMAPULUH KOTA, Suara Muhammadiyah – Lazismu Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Sumbar berkerjasama dengan Yayasan Buddhi Tzu Chi menyerahkan 20 laptop kepada MTs Muhammadiyah Pangkalan, Limapuluh Kota, Sumbar, Rabu (7/11).
Bantuan diserahkan langsung Ketua PWM Sumbar Buya Shofwan Karim. Hadir juga Majelis Dikdasmen PWM, Dikdasmen PWA, MDMC, dan Lazismu Sumbar. Penyerahan bantuan disaksikan oleh PDM Limapuluh kota, Kepala Sekolah dan Majelis Guru MTsM Pangkalan.
Ketua PW Muhammadiyah Sumbar Buya Shofwan Karim mengatakan Hari ini kita hadir ke sekolah untuk menunjukan kepedulian terhadap bencana bencana kebakaran hebat yang Melanda MTsM belum lama ini, peduli bencana tidak memandang agama.
“Terima kasih kepada Lazismu dan kita semua yang sudah ikhlas menyerahkan bantuan laptop demi kemajuan pendidikan anak-anak kita,” katanya.
Tambahnya, bantuan Ini juga dalam rangka pemenuhan pelaksanaan Try Out dan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) tahun 2019 tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Sementara itu, Kepsek MTsM Pangkalan, Izzati mengungkapkan, Bantuan yang diberikan Buddhi Tzu Chi melalui Lazismu Sumbar, sangat dibutuhkan oleh para siswa di MTsM Pangkalan. Kami sangat berterimakasih, bantuan ini sangat berarti bagi kami. Kami berharap kedepan, jika memang masih ada yang bisa di sisihkan untuk MTsM kami, kiranya berkenan memberikan bantuan kembali,” ucapnya.
Izzati melanjutkan, dengan pertambahan Laptop di MTsM, kiranya dapat menambah kualitas pembelajaran di sekolah itu, sehingga kedepan para siswa-siswi mampu bersaing dalam dunia komputer setelah lulus dari MTsM Pangkalan. (RI)