PURWOREJO, Suara Muhammadiyah – Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Bayan Purworejo menggelar Temu Tokoh Kebangsaan MPR RI yang dihadiri langsung oleh Zulkifli Hasan selaku Ketua MPR RI di Komplek Perguruan Muhammadiyah Bayan, Kamis (6/12).
Ketua PCM Bayan Rofiq Nurhadi menyampaikan bahwa agenda ini dimaksudkan agar dapat memberikan pemahaman bersama dalam berbangsa dan bernegara.
“Kita berharap masyarakat mendapatkan pencerahan dengan adanya kegiatan ini yang utamanya didalam menyikapi dinamika sosial politik belakangan ini. Terlebih lagi dalam beberapa waktu ke depan akan adanya momen demokrasi pemilu,”ujar Rofiq Nurhadi.
Agenda tersebut diikuti warga Muhammadiyah serta berbagai kalangan masyarakat Purworejo Bagian selatan seperti kecamatan Bayan, Banyuurip, Grabag, Ngombol, Kutoarjo dan sekitarnya. Turut hadir Mumtaz Rais Putra Amien Rais, Pimpinan Daerah Muhamadiyah (PDM) Kabupaten Purworejo dan beberapa tokoh masyarakat lainnya.
“Serta bagi PCM Bayan dengan menghadirkan masyarakat di komplek perguruan ini menjadi salah satu cara untuk menyampaikan atau menginformasikan kepada masyarakat perkembangan Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) yang dikelola oleh Muhammadiyah Bayan. Sekaligus juga melaporkan amanah yang diberikan masyarakat untuk melaksanakan pendidikan pada putra-putrinya,”ungkap Rofiq Nurhadi.
Dalam paparannya Zulkifli Hasan Ketua MPR RI membedah terkait tujuan Indonesia merdeka dalam konstitusi dan pancasila sebagai panduan hidup berbangsa dan bernegara.
“Dalam konstitusi kita tujuan Indonesia Merdeka yakni merdeka agar bisa bersatu, berdaulat adil dan makmur. Dimana berdaulat dalam bidang ekonomi, politik dan budaya. Pancasila sebagai dasar negara yang harus jadi dasar sehari-hari kita. Way of life perilaku yang disinari cahaya illahi,” ungkapnya.
Menurutnya, Pancasila bukan cuma dihafalkan yang penting dipraktekkan. “Dijadikan perilaku oleh pemerintah, rakyat, polisi, camat dan semua kita. Sehingga keadilan sosial bagi seluruhnya akan tercapai. Inilah nilai-nilai yang telah disepakati para pediri bangsa ini,” tambah Zulkifli.
Selain itu, Ia mengajak masyarakat untuk jadi pelopor pemilu damai sebagai konsekuensi berdemokrasi, “Harapannya masyarakat Bayan jadi pelopor pemilu damai, pemilu yang menggembirakan, pemilu yang penuh persahabatan. Semoga dengan itu negara kita menjadi benar. Dengan pertolongan Allah, kita menjadi negara yang adil, setara, makmur dalam keadilan, adil dalam kemakmuran.”
Agenda temu tokoh kebangsaan ditutup dengan penyerahan plakat MPR RI oleh Zulkifli Hasan kepada Ketua PCM Bayan Rofiq Nurhadi. Hal tersebut merupakan rangkaian terakhir setelah sebelumnya menyambangi SMK Muhammadiyah Purwodadi Purworejo, serta beberapa tempat di daerah Kabupaten Magelang dan Wonosobo. (Akhmad Musdani)